Horas Tambunan Raih Juara 2 Lomba Menyanyi di FLS2N PDBK Tingkat Nasional di Jakarta

  • Sabtu, 26 Agustus 2023 - 13:07:06 WIB | Di Baca : 588 Kali

 

Seriau,- Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Peserta Didik Berkebutuhan Khusus (PDBK) Tingkat Nasional di Jakarta telah usai digelar. Siswa Riau berhasil meraih juara 2 lomba Menyanyi SMPLB/SMALB atas nama Horas Tambunan dari SLB Pelalawan.

Selain Horas Tambuan, satu siswa asal Riau Wardatul Jannah lomba Desain Grafis SMPLB/SMALB dari SLB Inhu juga berhasil meraih kategori Penghargaan Khusus.

" Alhamdulillah dua siswa kita atas nama Horas Tambunan dan Wardatul Jannah bisa berprestasi di FLS2N PDBK tingkat nasional," kata Kabid PKPLK Disdik Riau Fitra Jaya Purnama didampingi PPTK kegiatan lomba, Ridwan, Jumat (25/8) di Pekanbaru

Dalam FLS2N PDBK tingkat nasional, kata Fitra, Riau mengirimkan 9 peserta dari 9 bidang seni yang dilombakan. Dari 9 bidang lomba, 4 cabang seni berhasil masuk 10 besar. Namun dari hasil akhir lomba, dua lomba yang berhasil meraih prestasi yakni juara 2 lomba Menyanyi dan penghargaan khusus untuk Desain  Grafis.

" Prestasi ini patut kita hargai. Sebab dari 38 provinsi mengirimkan urusan dan persaingan tingkat nasional sangat ketat. Jadi sekali lagi selamat saya ucapkan kepada pemenang lomba," kata Fitra.

Sebelumnya dilomba Ajang Kreasi dan Apresiasi PDKB 2023, siswa Riau juga berhasil meraih juara 3 atas nama Rifa Arifandi dari SLB Bangkinang Kota dan M Fasyah Deko harapan 1 dari SLB Pelita Hati Pekanbaru. (zal)
 





Berita Terkait

Tulis Komentar