Polsek Ukui Berikan Sembako Kepada Warga yang Isoman

  • Jumat, 06 Agustus 2021 - 14:59:33 WIB | Di Baca : 1308 Kali

SeRiau - Polsek Ukui melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Joko Susilo membagikan sembako kepada warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri (isoman) di Desa Silikuan Hulu, Jumat (6/8/2021).

Kapolsek Ukui AKP Rifendi mengatakan, pihaknya melalui personel rutin melaksanakan pengecekan rutin terhadap kondisi warga yang melaksanakan isoman guna mengetahui langsung perkembangannya.

"Kali ini, kita memberikan sembako kepada warga yang melaksanakan isoman. Selain itu, kita juga berikan obat-obatan sesuai kebutuhan dari tim gugus tugas Covid-19," ujarnya.

Dikatakannya, tim gugus tugas desa telah memenuhi kebutuhan warga yang melaksanakan isoman, yaitu obat-obatan yang dibutuhkan untuk proses pemulihan.

Adapun sembako yang diberikan kepada warga berupa beras 20 kilogram, indomie 1 dus, minyak goreng 2 liter, dan telur 1 papan. 

"Alhamdulillah kesehatan warga yang melaksanakan isoman mulai membaik, dari yang kami tanyakan tadi tidak ada gejala yang berarti," tutupnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar