Menuju Kampus Go International

Program Studi Teknik Perminyakan UIR Sukses Membangun Networking bersama King Fahd University melalui Seminar International Pertama di Tahun 2023

  • Selasa, 15 Agustus 2023 - 21:16:50 WIB | Di Baca : 417 Kali

 

Kegiatan yang diadakan oleh Program Studi Teknik Perminyakan UIR berlangsung hingga 3 hari, Rabu - Jum'at (8-10) Februari 2023 di Auditorium Gedung Rektorat UIR dengan mengangkat tema "Chemical EOR : Past, Present & Future" sukses membangun networking bersama King Fahd University, Saudi Arabia.

Acara ini dibuka oleh Dekan Fakultas Teknik UIR Dr. Eng. Muslim, ST. MT dengan memperkenalkan Prestasi - Prestasi Nasional hingga Internasional yang diraih oleh Mahasiswa, Dosen, dan Civitas lainnya di Lingkungan Teknik UIR khususnya Program Studi Teknik Perminyakan. Selain itu, Dekan Fakultas Teknik dengan bangga menghadirkan Narasumber terbaik pada kegiatan ini yaitu Dr. Muhammad Shazad Kamal dosen sekaligus pemateri dari King Fahd University, Saudi Arabia dan Gunawan PE Team CEOR PT Pertamina Hulu Rokan (PHR). 

Novia Rita, ST.,MT selaku Ketua Program Studi Teknik Perminyakan sekaligus Ketua Pelaksana Kegiatan mengungkapkan rasa bangga dan terima kasihnya terhadap pihak - pihak yang telah mendukung penuh segala kegiatan Prodi Perminyakan UIR hingga ke level Internasional terkhususnya kepada UIR yang selalu memberikan lampu hijau dan PT. PHR melalui PKPT yang diberikan baik secara financial dan material. 
Novia Rita, ST., MT juga menjelaskan melalui kegiatan seminar internasional pertama ditahun 2023 ini, Prodi Perminyakan UIR sukses menciptakan kerja sama lintas internasional hingga ke Arab Saudi. Tidak hanya acara seminar saja, kegiatan yang dilakukan selama 3 hari tersebut diikuti dengan kegiatan lainnya diluar lingkungan kampus seperti Kunjungan ke Lapangan Minas PT.PHR dan Kunjungan Budaya Riau.

Pada kesempatan yang sama selaku tuan rumah Rektor UIR Prof. Dr. H. Syafrinaldi, S.H., M.C.L dengan bangga membagikan pencapaian-pencapaian yang telah UIR raih mulai dari level nasional hingga  internasional selama beberapa tahun kurun waktu terakhir , yang diakui olehnya semua pencapaian itu tidak lepas dari kerja keras seluruh civitas akademika UIR. Prof. Dr. H. Syafrinaldi, S.H., M.C.L juga berharap ke depannya UIR dan terkhususnya Prodi Perminyakan dapat terus membangun networking tidak hanya skala nasional namun hingga internasional.

Kesuksesan Acara Seminar International Pertama ditahun 2023 ini telah memberikan banyak manfaat terkhususnya kepada Mahasiswa, Dosen, serta Civitas Akademika UIR lainnya seperti meningkatkan pengetahuan dan pengalaman dilapangan.

Tidak hanya berhenti dengan kesuksesan seminar internasional pertama di tahun 2023. Melalui kesuksesan kegiatan internasional tersebut, dengan bangga Prodi Perminyakan UIR melanjutkan program program berstandar internasional ditahun 2023 yang di dukung penuh oleh UIR dan Mitra Kerja PT. PHR melalui PKPT yaitu Seminar Internasional 2 yang akan diadakan pada pertengahan Agustus 2023 dengan menghadirkan Narasumber dari Malaysia dan Beijing. Tidak hanya itu, Prodi Perminyakan UIR dengan bangga sukses menghantarkan Mahasiswa Teknik Perminyakan UIR ke King Fahd University untuk kegiatan Penelitian Tugas Akhir selama 3 bulan lamanya.

"Kami sangat bangga dan bersyukur dapat terus menciptakan Kerja Sama dan Kolaborasi dengan standar internasional disetiap tahunnya, dan tentunya kami juga sangat berterima kasih kepada UIR selalu memberikan lampu hijau kepada Prodi Perminyakan UIR dan PT. PHR yang selalu mendukung segala kegiatan Prodi Perminyakan UIR dari skala Nasional hingga Internasional melalui PKPT yang diberikan". Ujar Novia Rita,ST.,MT selaku Kepala Program Studi Perminyakan UIR. (red)





Berita Terkait

Tulis Komentar