​Bersiap siap, Kepala SMAN di Riau Diuji Kompetensinya

  • Rabu, 25 Januari 2017 - 17:15:37 WIB | Di Baca : 2160 Kali
Pekanbaru.SeRiau Dinas Pendidikan Provinsi Riau akan melakukan uji kompetensi bagi seluruh kepala SMA Negeri se Provinsi Riau. Uji kompetensi ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kompetensi kepala sekolah dalam memimpin sekolah serta untuk pemetaan. " Memang ada keinginan kearah itu untuk uji kompetensi kepala sekolah namun masih dalam kajian. Kita pelajari dulu aturan seperti apa. Bisa jadi ada uji kompetensi, bisa juga tidak, kita lihat perkembangan kedepannya," kata Kepala Bidang SMA Disdik Riau Yefri Nelwin, Selasa (24/1) di Kantor Disdik Riau. Dikatakan Nelwin, jika pun nanti ada uji kompetensi kepala sekolah, mungkin tidak akan dilakukan dalam waktu dekat ini. Mengingat pihaknya mendata dulu kepala sekolah yang ada di Provinsi Riau." Ya kalau pun ada uji kompetensi kepala sekolah, sesudah pelaksanan ujian nasional," kata mantan kasi perguruan tinggi ini Disdik Riau ini Menurut Nelwin, pihaknya masih mencari aturan dan kebijakan melakukan uji kompetensi kepala sekolah. Kepala sekolah harus mempunyai syarat salah satunya harus lulus sertifikat calon kepala sekolah (cakep) yang dilaksanakan oleh Disdik Riau." Bisa saja cakep ini jadi salah satu pertimbangan bagi kami.  Kepala sekolah itu lulus cakep," katanya. (zal)





Berita Terkait