Porkot VII Resmi Dibuka, Wako Pekanbaru: Pelaksanaannya dengan Nuansa Baru

  • Jumat, 06 September 2019 - 19:18:53 WIB | Di Baca : 1163 Kali
Pembukan Porkot VII Pekanbaru 2019 secara simbolis dengan pemukulan kompang secara serentak oleh Walikota Pekanbaru, Firdaus bersama Forkompimda Pekanbaru yang turut didampingi oleh Kadispora Riau, Doni Aprialdi di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai, Pek

SeRiau - Pekan Olahraga Kota (Porkot) VII Pekanbaru 2019 resmi dibuka. Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT sebut pelaksanaan Porkot tahun dengan nuansa yang berbeda.

Dalam acara pembukaan Porkot Pekanbaru 2019 yang dilaksanakan di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai pada Jumat (6/9/2019) petang. Walikota Pekanbaru menyampaikan terimakasihnya kepada Pemerintah Provinsi yang telah membantu dan mensupport pelaksanaan Porkot VII Pekanbaru 2019.

"Terimakasih kepada Dispora Provinsi Riau, KONI Provinsi Riau, Kecamatan se-Kota Pekanbaru, atlet-atlet se-Kota Pekanbaru, dan panitia yang telah bekerja keras untuk melaksanakan Porkot 2019 ini," kata Firdaus saat memberikan sambutan sekaligus membuka Porkot VII Pekanbaru 2019.

"Sebelumnya, Porkot tidak dilaksanakan di masing-masing cabang olahraga. Namun kini, Porkot dilaksanakan dalam nuansa yang berbeda, dalam nuansa yang baru dengan mempertandingkan antar Kecamatan se-Kota Pekanbaru," ungkapnya.

"Ini bertujuan agar olahraga ini memasyarakat dan memasyarakatkan olahraga," ucapnya.

"Dan semoga pada Porkot tahun ini bisa berjalan lancar. Tak lupa kepada atletnya juga berprestasi, tidak hanya tingkat lokal, tingkat daerah, tingkat nasional dan bahkan sampai internasional," pungkasnya.

Perlu diketahui bahwa Porkot VII Pekanbaru ini diikuti oleh 12 Kecamatan se-Kota Pekanbaru dengan total jumlah 4774 atlet dari 29 cabang olahraga yang dipertandingkan. Diketahui juga, bahwa pelaksanaan Porkot ini dimulai sejak 4-9 September 2019. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar