Ini Skuat Indonesia Vs Penguasa Bulutangkis Dunia di Denmark Terbuka

  • Selasa, 09 Oktober 2018 - 06:32:53 WIB | Di Baca : 1156 Kali

 

SeRiau – Turnamen Denmark Terbuka 2018 akan digelar pada 16 hingga 21 Oktober 2018 di Odense Sports Park, Odense, Denmark.

Dalam turnamen berhadiah 775.000 dolar Amerika ini, dipastikan akan diikuti pebulutangkis hebat  dunia.

Di tunggal putra ada nama pemegang rangking satu dunia, asal Jepang, Kento Momota. Sedangkan di tunggal putri asal Taiwan, Tai Tzu Ying, yang juga sedang menduduki rangking satu dunia.

Lalu bagaimana dengan Indonesia?
Dari undian di situs resmi Federasi Bulutangkis Dunia atau BWF, Indonesia dipastikan tak akan melewatkan turnamen berkelas ini. Terbukti, Indonesia menurunkan semua pebulutangkis papan atas.

Di tunggal putra ada Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie dan Tommy Sugiarto. Di tunggal putri lagi-lagi Indonesia hanya mengirimkan satu pemain, yakni Gregoria Mariska Tunjung, pebulutangkis berjuluk Si Cantik yang pernah 'membunuh' ratu bulutangkis junior dunia, Akane Yamaguchi.

Sedangkan di ganda putra, Indonesia menerjunkan lima pasangan sekaligus, di antaranya: pemegang rangking satu ganda putra dunia, yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo; Berry Anggriawan/Hardianto; Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan; Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto; dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.

Sementara itu, di ganda putri, ada tiga pasangan yang diturunkan, yakni Greysia Polli/Apriyani Rahayu; Ni Ketut Mahadewi Istarani; dan Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris.

Di ganda campuran, ada nama Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti;  Ricky Karandasuwardi/Debby Susanto; Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja; dan Tantowi Ahmad/Liliyana Natsir. 

 

 


Sumber VIVA.CO





Berita Terkait

Tulis Komentar