Hasil Kualifikasi F1 GP Prancis: Hamilton Rebut Pole

  • Sabtu, 22 Juni 2019 - 23:32:35 WIB | Di Baca : 1033 Kali

SeRiau - Pebalap tim Mercedes, Lewis Hamilton, menduduki pole position dalam lanjutan balapan Formula 1 di GP Prancis 2019 berkat keberhasilan menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi di Sirkuit Paul Carles, Sabtu (22/6).

Hamilton membukukan pole positionketiga pada musim ini setelah membukukan waktu satu menit 28,319 detik. Catatan waktu pebalap asal Inggris itu unggul 0,286 detik dari rekan satu timnya Valtteri Bottas yang menghuni peringkat kedua dalam start GP Prancis yang akan berlangsung Minggu (23/6).

Di baris kedua terdapat pebalap baru tim Ferrari Chalrles Leclerc. Mantan juara dunia Formula 2 itu menempati peringkat ketiga pada start GP Prancis usai mencatatkan waktu satu menit 28,965 detik.

Pebalap muda lainnya, Max Verstappen, mengisi tempat keempat pada awal lomba. Pengemudi tim Red Bull tersebut menorehkan waktu satu menit 29,409 detik untuk menyelesaikan satu putaran.

Muka baru di ajang balap jet darat, Lando Norris, yang menjadi andalan tim McLaren menghuni posisi kelima. Norris akan mengawali GP Prancis berdampingan dengan rekan satu timnya Carlos Sainz Jr. yang menduduki posisi keenam.

Pebalap nomor satu Ferrari Sebastian Vettel hanya menempati peringkat ketujuh. Sejak awal sesi kualifikasi, mantan juara dunia tersebut memang gagal tampil impresif. Diketahui pua Vettel mengalami masalah pada pergantian gigi.

Setelah Vettel, yang terpaut 1,480 detik dari Hamilton, terdapat Daniel Ricciardo dari tim Renault.

Pebalap tuan rumah Pierre Gasly hanya menempati peringkat kesembilan pada start. Posisi kesepulih dihuni Antonio Giovinazzi. Sedangkan pebalap Thailand Alexander Albon menempati posisi start ke-11 atau berada satu posisi di atas Kimi Raikkonen.

Peringkat 10 Besar Start F1 GP Prancis:

1. Lewis Hamilton (Mercedes) 1 menit 28,319 detik
2. Valteri Bottas (Mercedes) +0,286 detik
3. Charles Leclerc (Ferrari) +0,646 detik
4. Max Verstappen (Red Bull) +1,090 detik
5. Lando Norris (McLaren) +1,099 detik
6. Carlos Sainz Jr (McLaren) +1,203 detik
7. Sebastian Vettel (Ferrari) +1,480 detik
8. Daniel Ricciardo (Renault) +1,599 detik
9. Pierre Gasly (Red Bull) +1,865 detik
10. Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo) +5,101 detik  (**H)


Sumber: CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar