Muskot PODSI Pekanbaru, Agus Triono Terpilih Aklamasi

  • Ahad, 17 Februari 2019 - 16:31:16 WIB | Di Baca : 1313 Kali
Ketua terpilih PODSI Kota Pekanbaru, Agus Triono (tengah) bersama Pimpinan Sidang Muskot PODSI Kota Pekanbaru, di Hotel Angkasa Garden, Minggu (17/2/2019).

SeRiau - Setelah vakum sejak 2016, Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia  (PODSI) Pekanbaru kembali melakukan Musyawarah Kota (Muskot). Agus Triono sebagai calon tunggal terpilih secara aklamasi.

Dalam Muskot PODSI Kota Pekanbaru yang digelar pada Minggu (17/2/2019) siang, di Hotel Angkasa Garden. Agus Triono yang merupakan calon tinggal pada pemilihan ketua PODSI Kota Pekanbaru, terpilih secara aklamasi untuk memimpin PODSI Pekanbaru periode 2019-2023.

Hal itu dikatakan oleh Yudi Adrian selaku Pimpinan Sidang Muskot PODSI Pekanbaru, bahwa Agus Triono terpilih secara aklamasi.

Terpilihnya Agus secara aklamasi kata Yudi, karena tidak ada calon lain, sehingga sesuai AD/ART Agus terpilih dengan aklamasi.

Sementara itu, Ketua KONI Pekanbaru, Anis Murzil mengatakan, dengan aktifnya kembali Pengurus PODSI Pekanbaru, diharapkan bisa memajukan cabang olahraga (cabor) dayung di Pekanbaru.

"Karena dayung adalah salah satu cabor andalan Riau di Porprov Riau. Hanya saja pada Porprov Riau tahun 2017 lalu, kontingen Pekanbaru tidak mengirimkan atletnya dikarenakan tidak adanya yang mengurusi cabor dayung ini," sebut Anis.

"Sehingga atlet-atlet pun kecewa karena tidak diikutkan dalam iven olahraga bergengsi di Provinsi Riau tersebut," katanya.

Selain itu kata Anis, pihaknya juga berharap dengan adanya kepengurusan PODSI Pekanbaru, bisa menunjang kegiatan yang direncanakan KONI Pekanbaru pada tahun 2019 ini yaitu, Pekanbaru International Dragon Boat Festival (PIDBF).

"Sehingga dengan adanya pengurus yang sah, tentu bisa sesegerakan menyiapkan atlet, membina atlet dayung Pekanbaru, dan tentunya bisa ikut dalam festival dragon boat internasional yang kita rencanakan," jelasnya.

Kemudian, Agus Triono selaku Ketua PODSI Pekanbaru terpilih, mengatakan, untuk langkah awal, pihaknya akan membentuk pengurus.

"Setelah terbentuk baru kita akan menyusun program yang diantaranya ada latihan bersama dengan atlet-atlet senior," katanya.

"Apalagi, pada pertengahan tahun ini, KONI Pekanbaru ada iven PIDBF yang pelaksanaannya di Pekanbaru. Tentu kita akan sangat mendukung itu," jelasnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar