ISIS Bunuh 50 Orang di Dua Desa Suriah

  • Jumat, 19 Mei 2017 - 07:44:43 WIB | Di Baca : 1001 Kali
Damaskus, SeRiau- Para militan ISIS dilaporkan telah membunuh lebih dari 50 orang di provinsi Hama, Suriah. Kelompok pemantau HAM Suriah, Syrian Observatory for Human Rights melaporkan seperti dilansir kantor berita AFP, Jumat (19/5/2017), sedikitnya 15 warga sipil dan 27 petempur pro-pemerintah tewas ketika kelompok radikal ISIS melancarkan serangan ke dua desa di Suriah utara, Aqarib al-Safi dan al-Mabujeh pada Kamis, 18 Mei waktu setempat. Menurut Observatory, sebagian besar warga sipil tersebut dipenggal dan dimutilasi. Diimbuhkan kelompok yang berbasis di Inggris tersebut, 10 jasad lainnya belum bisa dipastikan apakah petempur pro-pemerintah atau warga setempat. Disebutkan Observatory, 15 militan ISIS juga tewas dalam serangan ke dua desa di provinsi Hama pada Kamis (18/5) dini hari waktu setempat itu. Kantor berita resmi Suriah, SANA melaporkan, pasukan militer Suriah dan para petempur sekutu berhasil menghalau serangan ISIS di desa Aqarib al-Safi dan mengusir para militan ISIS. Sebelumnya pada Maret 2015 lalu, kelompok ISIS mengeksekusi setidaknya 37 warga sipil dan menculik 50 orang lainnya, yang separuh di antaranya wanita, selama penyerangan ke desa Aqarib al-Safi. (Sumber : Detiknews.com)





Berita Terkait