Coolling Sistem Pemilu Damai 2024, Polda Riau Kunjungi MUI Riau

  • Kamis, 18 Januari 2024 - 21:52:42 WIB | Di Baca : 698 Kali

 

SeRiau - Pekanbaru - Semakin dekatnya helat Pemilihan umum tahun 2024, Polda Riau melalui Dir Intelkam melaksanakan silaturahmi terhadap Ketua MUI Riau dalam rangka coolling sistem Pemilu Damai tahun 2024.

Kunjungan Dir Intelkam KBP Efrizal, S.I.K.,M.M ketempat Ketua MUI Riau Prof. Dr. Ilyas Husti MA, Kamis18 Januari 2024
di Ruang Kerja Direktur Pasca Sarjana UIN Suska Riau Jl. Kh. Ahmad Dahlan Pekanbaru juga sekaligus menjalankan program cooling sistem pada pemilu damai si tahun 2024.

" Terimakasih kepada Prof Ilyas yang telah menerima kedatangan Tim dari Polda Riau untuk menjalin silahturahmi kepada MUI Riau." ujanya.

Dir Intelkam dalam kunjungannya juga Meminta kesediaan MUI dalam memberikan himbauan kepada masyarakat luas untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif karena saat ini pada masa Pemilu 2024, baik melalui media maupun sarana lainnya.

" Kita Berharap MUI dapat membantu memberikan pemberitaan melalui media media untuk memberikan tausiah kepada umat agar pemilu dapat berjalan damai" ungkap dir Intelkam.

Ditambahkannya bahwa dengan adanya kerjasama dengan MUI nantinya  masyarakat tidak terpengaruh oleh masifnya sikap politik identitas.

Sementara itu Ketua MUI Riau Prof. Dr. Ilyas Husti MA  sangat mengapresiasi   kunjungan dari Polda Riau tersebut, "
Terimakasih atas kunjungan Pak Dir Intelkam. Kita bersama-sama untuk menciptakan situasi yg kondusif di Prop. Riau." Ujarnya.

Adapun MUI Mengharapkan agar Program Da'i Kamtibmas untuk dapat diaktifkan kembali dan MUI siap bekerjasama, disamping Nantinya akan mengadakan FGD untuk mengawali giat Da'i Kamtibmas dan pelatihan menyamakan visi dan misi yang akan dibawa.

"Kita laksanakan Program Pemerintah pada mesjid mesjid Paripurna dan memberdayakan Mesjid Paripurna yang ada di Kota Pekanbaru untuk menangkal adanya aktifitas ataupun gerakan gerakan yang tidak kita inginkan" harapnya.(***)

 





Berita Terkait

Tulis Komentar