Polsek Pangkalan Kerinci Gelar Rapat Rencana Kegiatan Penerapan Prokes

  • Sabtu, 24 April 2021 - 14:11:10 WIB | Di Baca : 1498 Kali

SeRiau - Polsek Pangkalan Kerinci menggelar rapat rencana kegiatan penerapan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 dalam mencegah penyebaran Covid-19 di Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Rapat dilaksanakan di markas komando (Mako) Polsek Pangkalan Kerinci yang dihadiri oleh Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Novaldi, Danramil  0313/KPR Langgam diwakili Peltu Kesmiyarto, Kepala Puskesmas 1 dan 2 Pangkalan Kerinci, Pj Lurah Kerinci Timur, Sabtu (24/4/21).

"Dalam rapat tersebut direncanakan akan ada tim gugus tugas Kecamatan Pangkalan Kerinci yang melaksanakan stasioner sistem prokes Covid-19 terhadap masyarakat. Kegiatan itu dilakukan setiap hari yang dimulai pukul 16.00 Wib di Kecamatan Pangkalan Kerinci," ujar Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Novaldi.

Selanjutnya kata Kapolsek, tim melakukan imbauan di tempat ibadah agar menerapkan prokes Covid-19 pada saat kegiatan ibadah berlangsung. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar