Tahun 2020, Investasi di Pekanbaru Capai Rp5,1 Triliun

  • Selasa, 02 Februari 2021 - 06:15:26 WIB | Di Baca : 899 Kali

SeRiau - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru, mendata nilai investasi di Kota Pekanbaru tahun 2020 mencapai Rp5,1 triliun. Investasi ini tercatat dari triwulan I hingga triwulan IV tahun lalu.

Jumlah ini melampaui target investasi tahun 2020 sebesar Rp1,6 triliun. Dimana saat itu target investasi yang masuk hanya Rp3,5 triliun.

Sekretaris DPMPTSP Kota Pekanbaru, Rudi F Misdian mengatakan bahwa realisasi investasi hingga triwulan III tahun 2020 mencapai Rp4triliun.

"Nilai investasi sudah melampaui target tahun lalu. Triwulan III saja sudah melewati dari target," kata Rudi, Senin (1/2/2021).

Menurutnya, walaupun kondisi dalam masa pandemi Covid-19, tren investasi tidak melandai pada tahun lalu. Ia menyebut investasi yang masuk dari bidang properti mendominasi.

Rudi menyebut bahwa tren ekonomi sudah beralih ke platform digital. Kondisi ini membuat iklim investasi tetap baik meski sedang dilanda pandemi Covid-19.

"Kita berharap iklim investasi tahun 2021 semakin baik. Apalagi pelaku ekonomi berusaha tetap bertahan di tengah pandemi ini, semoga investasi kedepannya meningkat," terangnya. 

Ia mengungkapkan, investasi untuk sektor jasa terkendala selama pandemi. Sektor jasa terpengaruh karena pandemi Covid-19 yang berdampak untuk perekonomian.

Perdagangan pun melemah seiring daya beli yang rendah. Rudi menyebut, Dinas terkait saat ini gencar memberi dukungan kepada pelaku usaha mikro.

Mereka mendorong agar usaha mikro tetap bergeliat dalam kondisi saat ini. Usaha mikro yang berkaitan dengan berbagai sektor bisnis bakal digandeng. 

"Ini untuk membantu pelaku usaha selama pandemi Covid-19, guna mendongkrak geliat pelaku usaha mikro," pungkasnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar