Setien: Tidak ada Masalah dengan Kondisi Messi

  • Senin, 08 Juni 2020 - 08:05:27 WIB | Di Baca : 2000 Kali

SeRiau - Lionel Messi berlatih secara individu dalam beberapa hari terakhir. Kapten Barcelona itu mengalami kram otot.

Muncul kekhawatiran, Messi absen di laga perdana Barca, pasca kelanjutan kompetisi La Liga musim 2019/2020. Pelatih Blaugrana, Quique Setien menegaskan apa yang terjadi pada bintang mereka, sesuatu yang biasa. Ia merasa tak perlu dibesar-besarkan.

"Saya pikir dia baik-baik saja, dan tidak akan ada masalah," kata Setien kepada Movistar, dikutip dari Marca, Senin (8/6).

Menurutnya, apa yang terjadi pada Messi juga dirasakan beberapa jugador Barcelona lainnya. Maklum, sudah lebih dari dua bulan, orang-orang tersebut hanya beraktivitas di rumah. Kini fisik Messi dan rekan-rekan digenjot demi mencapai level kebugaran maksimal.

Wajar jika otot sederet penggawa El Barca mengalami sedikit gangguan. "Kita lihat saja bagaimana liga berjalan, dan keadaan apa yang terjadi nanti. Kami memiliki banyak pertandingan dengan skuat terbatas. Tentu saja saya selalu ingin Messi berada di lapangan," ujar Setien.

Raksasa Katalan bertemu Real Mallorca pada pekan ke-28 La Liga. Duel tersebut berlangsung di Iberostar Stadium, markas Mallorca, Ahad (14/6) dini hari WIB. Anak asuh Setien berada di puncak klasemen sementara.

Dengan mengantongi 58 poin, Messi cs unggul dua angka atas Real Madrid di kursi runner up. Kompetisi menyisakan 11 pertandingan lagi. Persaingan dua musuh bebuyutan itu, diprediksi memanas hingga akhir. (**H)


Sumber: REPUBLIKA.CO.ID





Berita Terkait

Tulis Komentar