Trump Batalkan Pertemuan dengan Putin di KTT G20

  • Jumat, 30 November 2018 - 06:17:06 WIB | Di Baca : 1100 Kali

SeRiau - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump membatalkan rencana pertemuannya dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin pada Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Argentina. Pembatalan itu muncul berkaitan dengan konflik antara Rusia dan Ukraina yang tengah memanas saat ini.

"Faktanya, kapal-kapal Ukraina belum juga dibebaskan. Saya memutuskan akan lebih baik bagi semua pihak jika saya membatalkan pertemuan saya dengan Vladimir Putin," tulis Trump dalam akun Twitter-nya.

Tak jauh sebelum pernyataan pembatalan tersebut, Trump berkomentar soal rencana pertemuannya dengan Putin. Dia menyebut bahwa KTT G20 merupakan waktu yang sangat baik untuk pertemuan bersama Putin.

"Saya mungkin akan bertemu dengan Presiden Putin. Saya pikir ini saat yang tepat untuk mengadakan pertemuan," ujar Trump kepada wartawan di Gedung Putih, Kamis (29/11), mengutip AFP.

Pertemuan KTT G20 sendiri berlangsung di balik bayang-bayang konflik yang tengah melanda Rusia dan Ukraina. "Saya menganggap perbincangan dengan Presiden Rusia sangat lah penting," katanya.

Sebelumnya, Juru Bicara Kremlin, Dmitry Peskov mengatakan bahwa pertemuan antara Trump dan Putin akan berlangsung pada Sabtu siang. Pertemuan itu akan membahas soal hubungan antara Rusia-AS.

"Kami perlu berpikir untuk mulai berbincang tentang hubungan bilateral, keamanan strategis, dan pelucutan senjata, hingga konflik regional," ujar Peskov.

"Kami tidak harus menyujui semua masalah. Lagi pula pertemuan ini bukan hanya untuk kepentingan kedua negara kami, itu demi kepentingan seluruh dunia." (**H)


Sumber: CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar