Prabowo: Kalau Ada yang Bagi-bagi Uang Terima Saja Karena Itu Uang Rakyat

  • Ahad, 28 Oktober 2018 - 20:35:16 WIB | Di Baca : 1118 Kali

SeRiau - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto meminta agar semua orang ikut menjaga proses pemilihan presiden. Dia meminta agar suara di seluruh TPS nantinya dijaga dan diamankan.

"Yakinkan rakyat sekitarmu. Amankan suaramu, amankan TPS-TPS mu saudara sekalian," kata Prabowo di Depok, Minggu (28/10).

Dirinya juga sempat membahas soal adanya pihak-pihak yang bagi-bagi uang pada rakyat. Prabowo mengaku bahwa dirinya tidak mampu membagikan uang.

"Jangan berharap kita bisa seperti orang-orang lain. Orang lain membagi-bagikan uang, tapi kita tidak mampu," ungkapnya.

Prabowo menjelaskan di hadapan ribuan relawan Rhoma for PAS mengenai akal sehat.

"Mana ada pengusaha yang paling baik dari dunia mau bagi-bagi uangnya. Untuk itu saya ingatkan kalau ada yang bagi-bagi uang, terima saja karena itu uang rakyat. Tetapi milih tetap ikuti hati nurani kalian. Kalau saya sih nomor dua," ucapnya tersenyum.

Saat ini kata dia, rakyat sudah pintar. Mereka bisa memilih berdasarkan hati nuraninya. "Kami bisa rasakan kekuatan rakyat, dukungan rakyat. Dan sekarang hatinya mereka bergerak," pungkasnya. (**H)


Sumber: Merdeka.com





Berita Terkait

Tulis Komentar