Terkumpul Rp 80.225.000, SMAN 8 Pekanbaru Serahkan Bansos untuk 215 Penerima 

  • Sabtu, 09 Juni 2018 - 21:13:59 WIB | Di Baca : 1471 Kali

SeRiau-SMAN 8 Pekanbaru menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) kepada 215 yang berhak menerimanya, Sabtu (9/6). Bansos yang menyasar siswa dan warga di sekitar sekolah berupa 65 paket sembako dan 215 uang tunai diserahkan secara langsung oleh Kepala SMAN 8 Pekanbaru, Tavip Tria Chandra dihalaman sekolah

Tavip dalam sambutannya mengatakan Bansos ini terselenggara berkat dukungan orangtua siswa. Karena dana yang didapat murni bantuan dari orangtua siswa dengan dana yang terkumpul sebesar Rp 80.225.000. Penerima bantuan ini terdiri dari siswa kurang mampu dan masyarakat di sekitar sekolah. Kemudian dibagikan juga kepada petugas kebersihan dan petugas keamanan di sekolah.“ Untuk itu, kami mengucapkan terimakasih kepada orangtua siswa karena ikut berpartisipasi dalam program Bansos ini,” kata Tavip. 

Tavip mengatakan tanpa peran orangtua siswa, maka program ini tak akan bisa terlaksana.
Bansos yang bantuannya dikumpulkan sejak awal puasa ini dilakukan untuk mengurangi beban keluarga siswa dan masyarakat kurang mampu. Dengan harapan, saat menyenggarakan idul fitri mereka merasa bahagia dan kebutuhannya terpenuhi.

Selain Baksos, tadi juga dilakukan pembagian rapor hasil semester genap siswa kelas X dan XI. Akan ada juga sejumlah pemaparan terkait rencana belajar di masa mendatang. Sehingga, anak-anak bisa fokus belajar dengan baik.

Sementara itu, pengurus komite SMAN 8 Pekanbaru, Delisis Hasanto mengaku melihat program dan kerjasama di sekolah ini sangat luar biasa. Misalnya acara berbagi di bulan ramadan ini sudah berjalan sejak lama. Berkat partisipasi orangtua siswa, program ini bisa terlaksana.

Dijelaskannya, komite memang selalu mendampingi pihak sekolah agar program terlaksana dengan baik. Bukan hanya sosial tapi juga kegiatan lain yang dapat meningkatkan mutu siswa yang dididik di sekolah itu.“ Ini adalah wujud nyata kepedulian sekolah pada masyarakat sekitar dan siswa. Saya senang ini bisa terlaksana dengan baik,” katanya (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar