Adi Putra Pradana Terpilih Aklamasi Jadi Ketua Pertina Riau

  • Sabtu, 05 Agustus 2023 - 18:18:02 WIB | Di Baca : 704 Kali

 

SeRiau  - Adi Putra Pradana terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum Pengprov Pertina Riau periode 2023 - 2027 dalam Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub) Pertina Riau.

Dalam Musprovlub itu Adi Putra Pradana menjadi calon tunggal dan didukung 11 Pengkab/Pengkot Pertina se Riau. 

Atas terpilihnya itu Adi Putra Pradana merasa sangat bersukur dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh Pengurus Kabupaten dan Kota yang telah mempercayai dirinya menjadi Ketua Pertina Riau 4 tahun kedepan.

"Untuk itu saya tentunya akan berkordinasi dengan seluruh pihak dan yang terpenting itu dukungan dari seluruh pengurus serta Pengkab/Pengkot agar Pertina Riau lebih bagus dan meraih berbagai prestasi kedepannya," ujar Adi Putra Pradana kepada wartawan, Sabtu (5/8).

Dalam waktu dekat ini tambah Adi, dirinya akan fokus untuk persiapan Pra PON di Kupang, NTT Oktober 2023 untuk mengambil tiket PON 2024 di Aceh dan Medan. "Riau harus menjadi juara," ucap Adi. 

Musprovlub Pertina Riau, Sabtu (5/8) dibuka langsung oleh Sekjen PP Pertina Yopi Papilaya.

Dalam kesempatan itu Yopi Papilaya mengatakan, Musprovlub ini berbeda dengan Musprov biasa, karena agendanya tunggal yakni memilih Ketua Umum Pengprov Pertina Riau. 

"Semoga Musprovlub berjalan lancar dan pilih la Ketua yang mempunyai jiwa tinju dan tidak perlu mantan petinju," ujar Yopi Papilaya.

Sementara itu Ketua Umum KONI Riau Iskandar Hoesin mengatakan, tinju termasuk cabor andalan Riau dan pada PON Papua mendapatkan emas, kemudian satu atlet Riau Ingatan Ilahi sudah lolos PON. 

Namun pada Pra PON Riau pertama tambah Iskandar, Riau tidak ikut, semoga pada Pra PON kedua di Kupang NTT Riau ikut. "Jadi melalui Ketua Pertina yang baru ini saya berpesan agar mengirim atlet pada Pra PON nanti  ldan berhasil menambah atlet tinju Riau lolos PON," ujar Iskandar.

Pada Pra PON kata Iskandar lagi yang paling utama itu adalah lolos PON. "Semoga atlet tinju kita nanti banyak yang lolos PON," ucap Iskandar.

Sementara itu Kadispora Riau yang diwakili oleh Rinov Eka Mudri mengucapkan selamat menjalankan Musprovlub semoga berjalan lancar dan Ketua terpilih bisa memajukan olahraga tinju di Riau.

"Tinju ini termasuk cabor unggulan Riau dan cabor penyumbang medali emas Riau di PON," ujarnya. 

Usai Musprovlub dan terpilihnya Ketua Umum Pengprov Pertina Riau Adi Putra Pradana, Sabtu (5/8) malam dilanjutkan dengan Rapat Kerja (Raker) Pertina Riau. (rls)





Berita Terkait

Tulis Komentar