Empat Orang Tewas dalam Serangan Teroris di Arab Saudi

  • Senin, 22 April 2019 - 05:22:45 WIB | Di Baca : 1465 Kali

SeRiau - Sebuah gedung badan keamanan di Arab Saudi diserang oleh empat pelaku teror, Minggu (21/4) waktu setempat. Keempat pelaku tewas dalam serangan yang terjadi di Kota Zulfi, sekitar 250 kilometer dari ibu kota Riyadh.

Diberitakan AFP yang mengutip laporan Kantor Berita Saudi (SPA), Minggu (21/4), tiga orang polisi juga terluka dalam serangan tersebut.

"Sekelompok teroris melakukan serangan nekat yang berhasil dipukul mundur," bunyi laporan SPA.

Pelaku diketahui menyerang dengan menabrakkan kendaraan mereka ke gedung keamanan tersebut namun terhalang oleh sebuah barikade. Dua orang pria bersenjata kemudian keluar dari kendaraan dan melayangkan tembakan ke arah polisi.

Surat kabar Asharq al-Awsat melaporkan, baku tembak kemudian terjadi dan berakhir dengan tewasnya keempat pelaku. Salah seorang pelaku tewas tertembak saat hendak melarikan diri.

Belum ada pernyataan resmi dari Pemerintah Arab Saudi terkait serangan teror tersebut. Di sisi lain, seperti diberitakan Reuters, Minggu (21/4), ISIS telah mengklaim bertanggung jawab dalam serangan tersebut. (**H)


Sumber: kumparanNEWS





Berita Terkait

Tulis Komentar