Hati - Hati Ada Oknum Penipu Pakai Akun Medsos Robin Eduar !

  • Senin, 25 Mei 2020 - 12:39:42 WIB | Di Baca : 3328 Kali
Akun Medsos Robin Eduar di Pakai Untuk Menipu oleh Oknum yang tidak Bertanggung Jawab

 

SeRiau- Ada saja ulah oknum tidak bertanggung jawab di media sosial. Kali ini ada dugaan oknum tidak bertanggung jawab membuat akun palsu.

Parahnya pengguna akun mengatasnamakan sebagai satu anggota DPRD Kota Pekanbaru. Pelaku mencatut nama dan foto dari Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Robin Eduar.

Informasi Media ini, modus pelaku mengaku sebagai Robin di media sosial, Facebook. Pelaku lantas mengirimi pesan lewat messenger kepada para calon korban.

Pelaku menawarkan korban untuk lelang. Ia berjanji kepada korban untuk membantu pengurusan proses lelang.

"Dia buat nama dan foto saya untuk menipu, dia menawarkan lelang mobil pemerintah," ujar Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Robin Eduar kepada wartawan, Senin (25/5/2020).

Robin menegaskan bahwa akun tersebut adalah akun palsu yang mengatasnamakan dirinya. Ia mengimbau para pengguna Facebook yang menjalin pertemanan dengannya agar tidan mudah percaya.

Politisi PDI Perjuangan ini punya 1600 pertemanan di Facebook. Ia mengaku sejumlah rekannnya nyaris tertipu oleh pelaku.

Banyak dari mereka tidak mudah percaya dengan pesan dari pelaku akun palsu. Pelaku ternyata meminta sejumlah uang kepada calon korban.

"Saat ini belum ada yang percaya pelaku, apalagi setelah mendapat pesan dari pelaku, teman saya langsung menelpon," paparnya.

Robin menegaskan bahwa ulah oknum tidak bertanggung jawab merugikan dirinya. Apalagi setiap hari ada saja orang yang menanyai kebenaran dari pesan pelaku akun palsu.

"Saya langsung ingatkan teman-teman jangan percaya pelaku," terangnya. 

Pelaku sempat meninggalkan kontak. Namun kontak tidak kunjung bisa dihubungi.

Robin pun berencana melaporkan ulah pelaku ke pihak kepolisian. "Kami akan laporkan ke polisi, agar bisa diusut pelakunya," jelasnya.(***)





Berita Terkait

Tulis Komentar