DPRD Dukung Pemko Liburkan Sekolah

  • Senin, 16 Maret 2020 - 13:01:03 WIB | Di Baca : 1893 Kali
Yasser Hamidy Ketua Komisi III DPRD Kota Pekanbaru

 

SeRiau-  Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru meliburkan aktivitas sekolah mulai 16 Maret hingga 30 Maret mendatang. Instruksi itu disampaikan oleh Walikota Pekanbaru Firdaus, Ahad (15/3/2020) sebagai antisipasi mewabahnya Virus Corona.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi III DPRD Kota Pekanbaru Yasser Hamidy mendukung langkah cepat yang diambil oleh Pemko Pekanbaru untuk mengantisipasi menyebarnya Virus Corona.

"Komisi III mendukung anak sekolah diliburkan dalam rangka minimalisir penyebaran virus Corona di masyarakat terlebih di anak didik ditingkat SD sampai dengan SMP," cakap Yasser, Senin (16/03/2020).

Selanjutnya Yasser meminta orang tua ataupun wali murid untuk tetap memantau anaknya selama dihentikannya proses belajar mengajar di sekolah.

"Pengawasan dari orang tua harus dijalani dan pihak sekolah juga harus mengawasi dengan cara memberikan tugas agar anak didik bisa belajar sebagaimana seperti belajar di sekolah," tukasnya.

Diberitakan sebelum nya, Walikota Pekanbaru menuturkan selain mengalihkan sistem belajar, pada poin instruksi itu juga dinas kesehatan diminta menyiagakan fasilitas kesehatan serta juga mengimbau agar masyarakat jangan panik.

"Masyarakat diimbau jangan panik menghadapi siutuasi ini, dan tetap menjaga prilaku hidup sehat dan menjaga stamina," kata Firdaus.

Walikota juga meminta jajaran Pemko Pekanbaru melakukan sterilisasi terhadap fasilitas umum dan pelayanan di Kota Pekanbaru. "Lakukan sterilisasi, di pelayanan umum di MPP dan layanan kependudukan dan catataan sipil dan Masjid Agung Arahman," jelasnya.

"Saya mengimbau agar masyarakat menghindari tempat keramaian dan bersentuhan langsung dengan orang lain," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, Walikota meminta masyarakat agar menghubungi layanan kecemasan di nomor 112 apabila membutuhkan bantuan.(***)





Berita Terkait

Tulis Komentar