MENU TUTUP

Kejurda Sepakbola Piala Gubri, Atasi Dumai 2-0, 10 Pemain Pekanbaru Antar ke Enam Besar

Rabu, 19 April 2017 | 13:28:33 WIB | Di Baca : 1010 Kali
Kejurda Sepakbola Piala Gubri, Atasi Dumai 2-0, 10 Pemain Pekanbaru Antar ke Enam Besar
PEKANBARU (SERIAU.COM) - Tim sepakbola Pekanbaru berhasil menuntaskan misinya lolos ke babak enam besar Piala Gubernur Riau 2017. [caption width="700" align="alignnone"]Tim Kota Pekanbaru[/caption] Setelah di laga pamungkas grup C di Stadion Mini Universitas Riau, Rabu (19/4) berhasil menang dengan skor meyakinkan 2-0 atas Dumai meski sejak menit ke 20 harus bermain 10 orang, akibat di kartu merahnya pemain depan bernomor punggung 9 Arisman. Dua gol kemenangan tim Kota Bertuah ini dicetak Dodi "il capitano " Mandala Putra menit ke 37 dan Ilham Syafri Noor menit ke 80. Pelatih Pekanbaru Drs A Margono didampingi trio asisten, Askuri, Mahadi dan Indra Surya mengaku bersyukur atas hasil positif yang diraih anak asuhnya.Namun ia kecewa karena satu pemainnya diganjar kartu merah dan harus absen di laga babak enam besar. "Kami bersyukur dan sekaligus prihatin karena kehilangan satu pilar.Kami berharap hasil positif ini berlanjut di babak enam besar nanti," kata Margono. Untuk diketahui sebagai juara grup sesuai skema yang sudah dibuat panpel, maka Pekanbaru akan bergabung bersama juara grup A Pelalawan dan runner up grup B Kuantan Singingi. Sementara di grup E akan diisi, juara grup B Kampar, runner up A Rokan Hilir dan runner up C Rokan Hulu. Disisi lain, enam tim harus angkat koper.Di Grup A, Siak dan Indragiri Hulu, grup B runner up tahun lalu Meranti dan Indragiri Hilir, dan grup C, Bengkalis dan Dumai.(aqu) Klasemen Akhir Babak Penyisihan Grup A Pelalawan. 3 2 1 0 3-0 7 Rokan Hilir 3 2 0 1 3-2 6 Siak 3 1 0 2 3-3 3 Inhu 3 0 1 2 1-3 1 B Kampar 3 2 1 0 4-0 7 Kuansing 3 2 0 1 7-3 6 Meranti 3 1 0 2 2-7 3 Inhil 3 0 1 2 0-3 1 C Pekanbaru 3 2 1 0 6-1 7 Rohul 3 2 1 0 6-3 7 Bengkalis 3 1 0 2 6-7 3 Dumai 3 0 0 3 2-8 0


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

5

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir