MENU TUTUP

Miliki 14 Kamar Tidur, Edotel Nilam Sari Jadi Andalan BLUD SMKN 3 Pekanbaru

Jumat, 02 Februari 2024 | 12:25:54 WIB | Di Baca : 182 Kali
Miliki 14 Kamar Tidur, Edotel Nilam Sari Jadi Andalan BLUD SMKN 3 Pekanbaru

 

Seriau,- Sebagai sekolah yang telah mempunyai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) SMKN 3 Pekanbaru bisa mengelola sendiri pendapatan keuangan sekolah. Salah satu andalan untuk income bagi sekolah untuk jurusan Perhotelan yakni Endotel Nilam Sari.

" Sejak sekolah ini ditetapkan sebagai sekolah BLUD kita siapkan jurusan jurusan yang bisa menghasilkan produk dan jasa yang bisa menjadi income bagi sekolah," kata Kepala SMKN 3 Pekanbaru Dra.Mairustuti, belum lama ini di Pekanbaru

Saat ini, kata Mairustuti, Endotel Nilam Sari SMKN 3 Pekanbaru mempunyai 14 kamar tidur dengan 2 kamar VIP dan 12 kamar biasa. Tarif kamar semalan mulai dari Rp165 ribu sampai dengan Rp 190 ribu. Standar hotel ini sama dengan hotel yang ada di luar." Alhamdulillah hampir setiap hari ada saja tamu yang nginap di Endotel Nilam Sari. Kita selalu memberi dan mengutamakan layanan prima kepada masyarakat," katanya

Selain jurusan perhotelan, kata Mairustuti, jurusan lainnya juga menjadi andalan BLUD SMKN 3 Pekanbaru. Seperti jurusan tata boga, sekolah bisa menghasilkan berbagai jenis roti, makanan kue basah, kering dan juga menarima pesanan catering. Sedangkan tata busana, sekolah bisa menerima jahitan baju kerja, baju seragam sekolah dan lain sebagainya.

" Selain menjahit, produk yang dihasilkan dari jurusan ini seperti membuat berbagai souvenir. Sekolah juga sudah mempunyai loundry," katanya

Ditambahkannya, jurusan tata kecantikan, layanan jasa diberikan seperti potong rambut, make up, fascial dan lainnya. Jurusan DKV, jasa yang diberikan sekolah pengambilan foto wisuda dan foto preweding dan lain sebagainya." Jadi semua jurusan bisa menjadi sumber pemasukan bagi sekolah baik itu jasa dan produk," tuturnya (zal)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

5

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024