MENU TUTUP

​Pesta Gol, Junior PTPN5  Naik Satu Strip

Selasa, 28 Maret 2017 | 12:47:24 WIB | Di Baca : 2454 Kali
​Pesta Gol, Junior PTPN5  Naik Satu Strip
Pekanbaru.SeRiau- Junior PTPN5 terus memburu posisi peringkat pertama di klasemen sementara Liga Anak U12 ASSB Kota Pekanbaru yang sejak pekan keenam diambil alih Yapora Pratama. Selasa (28/3), Lapangan Woner2012 menjadi saksi perjuangan Rian dan kawan-kawan saat merengkuh poin penuh dari tim kuat Rumbai Pratama besutan Yandri dan Zulfahmi. Tim berjuluk "diesel" ini tak mampu menahan gempuran anak-anak perkebunan.Tapi kemenangan diraih tidak mudah karena di babak pertama keduanya berbagi skor 0-0. Di babak kedua, baru Junior PTPN5 bisa menembus pertahanan Rumbai Pratama yang dikoordinir Fajrin.Pemain jangkung Rumbai Pratama ini tak kuasa menahan serangan yang digalang Fadil dan kawan-kawan. Hasilnya dalam tempo 15 menit babak kedua  berjalan, Ilyas menit ke 24 lalu brace gol Riyan menit ke 26 dan 35 serta Wafi menit ke 30 merusak skema permainan sekolah sepak bola yang berhome base di Lapangan Dakwah Kecamatan Rumbai. "Alhamdulillah, pertandingan yang berat dan ketat.Tapi anak -anak bermain konsisten, hasilnya pun maksimal," kata Hasan Basri  pelatih Junior PTPN5. Mantan penyerang Medan Jaya ini mengakui ketatnya jadwal pertandingan dalam rentang waktu enam hari ini membuat Putra dan kawan-kawan seperti kelelahan. "Tapi itu bukan alasan untuk tidak bermain maksimal.Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh pemain yang semakin berkembang baik secara tim maupun individu," sebutnya. Ya, tambahan tiga poin ini membuat Junior PTPN5 terus memiliki kans untuk mengambil alih papan klasemen.Apalagi tim milik perusahaan perkebunan ini belum bersua dengan sang pamuncak klasemen Yapora Pratama. Disisi lain pelatih Rumbai Pratama Yandri dan Zulfahmi memberikan ucapan selamat kepada Junior PTPN5."Kami sudah berusaha, tapi mereka lebih beruntung.Selamat kepada PTPN5 yang masih berada di jalur juara," katanya.(aqu)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

2

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

3

Diawali Khatam Alquran, 151 Siswa SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berkemajuan Purna Wisuda

4

Ribuan Civitas UMRI Gelar Aksi Dukung Kemerdekaan Palestina

5

60 Guru Khusus Ketunaan Dilatih, Sekdisdik Riau: Harus Beda Perlakuan Guru Khusus Ketunaan dengan Guru Umum