MENU TUTUP

‎Jatuh dari Dump Truk, Pekerja PT SAM 2 Kota Lama Tewas Terlindas

Senin, 09 Juli 2018 | 00:27:47 WIB | Di Baca : 6394 Kali
‎Jatuh dari Dump Truk, Pekerja PT SAM 2 Kota Lama Tewas Terlindas

SeRiau - Seorang pekerja PT. Subur Arum Makmur (SAM) 2 Kelurahan Kota Lama, Kecamatan Kunto Darussalam EH (23), Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) tewas seketika, setelah dirinya terjatuh dan terlindas roda dump truk Mitsubishi Canter jenis dump truk yang ditumpanginya.‎

Informasi dirangkum, kecelakaan saat jam kerja yang menimpa EH, pekerja PT. SAM 2 Kota Lama‎ terjadi pada Sabtu pagi (7/7/2018) sekira pukul 09.00 WIB. ‎

Sebelum kecelakaan, EH dan dua rekannya, Perlius dan Petrus, berangkat kerja mengendarai dump truk Nopol BM 8966 OU ke kebun, untuk memamen tandan buah segar kelapa sawit di Blok D21/22 kebun milik PT. SAM II Kelurahan Kota Lama, Kecamatan Kunto Darussalam.‎‎

Di tengah perjalanan, kabarnya korban EH dan Petrus duduk di bagian mahkota mobil dump truk warna kuning dikemudikan Agus Supriyanto. Sedangkan rekan lain di dalam bak dump truk.‎

Saat melintas di jalan bergelombang, dump truk tiba-tiba oleng. Petrus terjatuh ke dalam bak dump truk dan mengalami luka-luka, sedangkan korban EH kabarnya jatuh tepat di bagian kaca spion sebelah kiri dan tubuhnya terlindas roda truk bagian belakang, dan tewas di tempat kejadian.‎

Warga sekitar mengatakan melihat kecelakaan tersebut mereka langsung melaporkan kejadian ke Polsek Kunto Darussalam. Tidak berselang lama, sejumlah anggota polisi datang ke tempat kejadian perkara, termasuk membantu mengevakuasi korban. (**H)


Sumber: Riauterkini.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana