PR Terbesar Jokowi Adalah Melakukan Rekonsiliasi

  • Sabtu, 29 Juni 2019 - 18:58:56 WIB | Di Baca : 997 Kali

SeRiau - Pasca kontestasi Pemilu serentak 2019, masyarakat Indonesia harus bersatu. Ini menjadi pekerjaan rumah (PR) yang besar bagi pemenang pilpres Joko Widodo-Maruf Amin.

Hal itu sudah mulai dilakukan Jokowi sebagai presiden terpilih pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK)

"Pak Jokowi bagus pidato waktu itu, merangkul seluruh rakyat Indonesia. Pekerjaan rumah terbesar sebenarnya menyatukan kembali rekonsiliasi," kata pengamat politik Hendri Satrio dalam diskusi 'Peta Politik Pasca Putusan MK' di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (29/6).

Untuk itu, Jokowi harus merangkul kubu yang kalah dalam hal ini Prabowo-Sandi.

"Ini benar-benar harus diupayakan. Seperti yang disampaikan pak Jokowi dalam pidatonya yang bilang tidak ada 01, 02 yang ada adalah persatuan," ujar Hendri.

Pembicara lain dalam diskusi tersebut, politisi PDIP Arteria Dahlan, politisi PAN Faldo Maldini, politisi Gerindra Hendarsam Marantoko, dan Direktur Eksekutif Perludem Titi Anggraini. (**H)


Sumber: rmol.id





Berita Terkait

Tulis Komentar