Jokowi Diberi Gelar Bapak Pariwisata Nasional

  • Senin, 11 Februari 2019 - 22:57:48 WIB | Di Baca : 1053 Kali

SeRiau - Presiden Jokowi menghadiri perayaan HUT ke-50 Perhimpunan Hotel dan Restauran Indonesia di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Senin (11/2) malam. Pada acara ini, Jokowi dianugerahi gelar Bapak Pariwisata Nasional.

Jokowi hadir sekitar pukul 20.56 WIB, setelah agenda penganugerahan penghargaan selesai digelar oleh panitia. Namun, Ketua PHRI Haryadi Sukamdani tetap memberikan memberikan sambutannya menjelaskan alasan pemberian gelar untuk Jokowi tersebut. 

"Bapak Pariwisata Nasional atas inistaif karena Bapak Presiden dalam mengembangkan pariwisata sejak jadi Wali Kota di Solo, menyejahterakan secara langsung masyrakat yang terlibat di pariwisata," kata Haryadi.

Tak hanya itu, dia mengatakan, selama menjabat sebagai presiden, Jokowi mampu mengembangkan infrastruktur untuk menunjang industri pariwisata. 

"Dengan pembangunan infrastruktur sebelumnya pembangunan jalan tol, non-tol, bandara, pembangkitan listrik, dan lain-lain, secara langsung berdampak pada pariwisata, penghargaan obyektif dengan menilai kinerja, " jelasnya.

Menanggapi gelar itu, Jokowi mengaku merasa cukup lucu. Sebab, ada sejumlah persoalan berkaitan dengan pariwisata yang belum terselesaikan. Seperti mahalnya harga tiket pesawat hingga pernyatan Mendagri Tjahjo Kumolo yang melarang para ASN untuk menggelar rapat di hotel. 

"Sebenarnya lucu juga dapat pengharagaan Bapak Pariwisata tapi harga tiket naik kemudian ada menteri menyampaikan masalah rapat di hotel. Tapi yang jelas itu bukan presidennya," kata Jokowi sembari tertawa. (**H)


Sumber: kumparanNEWS





Berita Terkait

Tulis Komentar