MENU TUTUP

Sejumlah Bangunan Roboh di Poso Usai Diguncang Gempa 6,6 SR

Senin, 29 Mei 2017 | 16:32:38 WIB | Di Baca : 902 Kali
Sejumlah Bangunan Roboh di Poso Usai Diguncang Gempa 6,6 SR
Poso, SeRiau- BNPB melaporkan sejumlah bangunan yang roboh di Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng) akibat diguncang gempa 6,6 skala Richter (SR). Gempa itu disebut terasa sekitar 20 detik dan menyebabkan warga panik. Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho merilis foto-foto sejumlah bangunan yang roboh. Dari foto-foto itu terlihat tembok yang hancur dari sebuah bangunan rumah. "Bangunan roboh di Poso pasca diguncang gempa 6,6 SR," kata Sutopo dalam keterangannya, Senin (29/5/2017). Gempa 6,6 SR itu terjadi pada pukul 22.35 WITA. Lalu pada pukul 22.53 WITA terjadi gempa 5 SR, disusul lagi pada pukul 23.03 WITA terjadi lagi gempa dengan kekuatan sama, 5 SR. Gempa awal pada pukul 22.35 WITA berpusat di jarak 38 kilometer ke arah barat laut dari Poso. Lalu gempa 22.53 Wita terjadi sekitar 50 kilometer arah barat laut Poso. Menyusul kemudian gempa pada pukul 23.03 Wita di jarak 51 kilometer timur laut dari Sigi, Sulteng. Menurut Sutopo, BPBD setempat masih melakukan pemantauan di lapangan. Belum ada laporan korban jiwa. BMKG juga melaporkan tidak ada potensi tsunami terkait gempa 6,6 SR dan susulannya. (Sumber : Detiknews.com)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Lulusan Institut MASTER, 80 Persen Sudah Bekerja dan Siap Jadi Agen Perubahan

2

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

3

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

4

Lunasi Utang Obligasi Dollar AS, PGN Tunjukan Pengelolaan Kinerja yang Sehat dan Berkelanjutan

5

DLH Rohil Laksanakan Kick Off dan Konsultasi Publik l KLHS RPJMD Tahun 2025-2029