MENU TUTUP

Gubri Resmikan 9 Unit Sekolah Baru Sebagai Upaya Penuhi Anak Riau Bersekolah

Sabtu, 09 Desember 2023 | 17:05:12 WIB | Di Baca : 234 Kali
Gubri Resmikan 9 Unit Sekolah Baru Sebagai Upaya Penuhi Anak Riau Bersekolah

 

Seriau,- Gubernur Riau (Gubri) Brigjen TNI (Purn) Edy Natar Nasution meresmikan sembilan Unit Sekolah Baru (USB) di Provinsi Riau, Jumat (8/12/2023). Peresmian ini dipusatkan di SMAN 19 Pekanbaru yang terletak di Jalan Garuda Kelurahan Tobek Godang.

Selain itu SMAN 19 Pekanbaru, ada juga SMAN 18 Pekanbaru, SMAN 1 Batang Peranap, SMAN 2 Kemuning Indragiri Hilir, SMAN 2 Sungai Mandau, SMAN 3 Minas Siak, SMAN 3 Rokan IV Koto Rokan Hulu, SMAN 8 Dumai dan SMA Negeri 2 Bonai Darussalam.

Peresmian USB ditandai dengan penandatanganan prasasti. Dalam kesempatan itu, Gubri juga membuka tirai papan nama SMAN 19 Pekanbaru disaksikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Kamsol, Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution,  Sekretaris Disdik Riau Edi Rusma Dinata, Kepala Bidang SMA Disdik Riau Pahmijan, Kepala Bidang SMK Disdik Riau, Arden Simeru dan sejumlah pejabat lainnya.

" Peresmian USB tersebut dalam rangka memenuhi kebutuhan, khususnya dunia pendidikan di Provinsi Riau," kata Gubri.

Dia menegaskan, penambahan USB merupakan langkah nyata Pemprov dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Khususnya memenuhi hak bersekolah anak usia 12 sampai 18 tahun di Riau.

Harapannya, kata Edy Natar, USB itu memenuhi kebutuhan fasilitas pendidikan di Riau terkait daya tampung siswa. Apalagi, masalah yang terjadi selama ini, jumlah siswa yang lulus dengan yang diterima masuk SMA/SMK negeri tidak berimbang.

Di kesempatan yang sama, Gubri juga memberikan penghargaan kepada 24 siswa Riau yang berprestasi tingkat nasional dan internasional.

Sebanyak 11 orang yang menerima penghargaan berprestasi di tingkat nasional. Sementara, 13 orang lagi raih prestasi tingkat internasional. Menurut Edy, penghargaan ini bentuk apresiasi sekaligus memotivasi siswa yang telah mengukir prestasi. (zal)

 


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana