MENU TUTUP

Resmi Dilantik, Bupati Rohil Inginkan LLMB Mampu Angkat Marwah dan Derajat Masyarakat Melayu

Sabtu, 07 Agustus 2021 | 15:02:21 WIB | Di Baca : 2430 Kali
Resmi Dilantik, Bupati Rohil Inginkan LLMB Mampu Angkat Marwah dan Derajat Masyarakat Melayu

SeRiau - Dewan Pimpinan Daerah serta Dewan Pimpinan Cabang Lembaga Laskar Melayu Bersatu( LLMB) Kabupaten Rokan Hilir Resmi dilantik. Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong yang menghadiri pelantikan tersebut berharap LLMB mampu mengangkat derajat dan marwah masyarakat melayu. 

"harapan kami kepada LLMB bagaimana bisa mengangkat marwah dan derajat masyarakat melayu biar betul betul melayu itu berdiri tegak di negeri sendiri, " kata Bupati Rohil Afrizal Sintong. 

orang nomor satu di Rohil itu juga menyampaikan ucapan selamat kepada DPD dan DPC LLMBR Rohil yang telah dilantik, semoga bisa bersinergi bersama pemerintah dalam mendukung program pembangunan. 

"saya atas nama pemerintah daerah memberikan ucapan selamat atas dilantiknya DPD dan DPC LLMB di rohil, diharapkan kedepannya bisa bersama dan mendukung pemerintah dalam melaksanakan program pembangunan, " harap bupati. 

Sementara itu Panglima Muda LLMB Rokan Hilir Datuk Iskandar mengungkapkan siap bersinergi bersama pemerintah daerah khususnya dalam pengelolaan blok Rokan yang sebentar lagi akan dialihkan. 

"kami siap mendukung pemerintah daerah dan pertamina hulu Rokan yang akan mengelola blok Rokan nantinya, tentunya sebagai tuan rumah dan masyarakat melayu kami minta diperhatikan, beri kesempatan anak negeri untuk mengabdi di blok Rokan nanti, " pintanya. 

selain blok Rokan, LLMB Rokan Hilir juga akan memperjuangkan hak masyarakat agar mendapatkan kebun plasma dari perusahaan yang memiliki HGU di rohil. 

"disisi lain kami juga akan memperjuangkan kebun plasma masyarakat terutama pada perusahaan yg mempunyai hgu yang belum memberikan hak masyarakat yaitu kebun plasma untuk masyarakat rohil, " tegasnya. 

Kedepannya LLMB rohil akan menyurati pemerintah agar segera mengukur ulang hgu perusahaan agar isu isu penyalahgunaan hgu dapat dihentikan. 

"kita minta pemerintah dan BPN supaya hgu perusahaan yang ada di rohil dapat diukur ulang supaya hak hak masyarakat ini dapat kita perjuangkan, " tutupnya. (ad)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

2

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

3

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

4

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

5

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H