MENU TUTUP

Warga Antusias Ikuti Vaksinasi Tahap 2 di Gerai Vaksin Polres Rohil

Senin, 02 Agustus 2021 | 15:19:10 WIB | Di Baca : 1927 Kali
Warga Antusias Ikuti Vaksinasi Tahap 2 di Gerai Vaksin Polres Rohil

SeRiau - Antusias warga Rokan Hilir untuk di vaksinasi Covid-19 cukup tinggi. Hal tersebut dilihat saat gelaran vaksinasi di Gerai Vaksin Polres Rohil di Makopolair di Bagansiapiapi Kecamatan Bangko Rohil, senin 2/08/2021.

Vaksinasi ini diprioritaskan bagi masyarakat yang sudah di vaksin dosis pertama. masyarakat rela antri untuk menerima vaksinasi tahap kedua. 

Dalam kesempatan itu Kasat Polair Polres Rokan Hilir AKP Sapto Hartoyo bersama Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais melihat secara langsung pelaksanaan Vaksinasi. Vaksinasi berjalan sesuai protokol kesehatan.

Polres Rokan Hilir menyiapkan 20 Fial vaksin atau 200 dosis untuk pelaksanaan vaksinasi tahap 2 " Untuk tahap kedua ini kita siap 20 fial vaksin atau sekitar 200 dosis untuk penerima, kita kerjasama antara Klinik Bhayangkara Bersama Puskesmas Bagansiapiap, kata Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais. 

masyarakat yang menerima vaksinasi dosis kedua ini berasal di tiga desa di Kecamatan Bangko, " Masyarakat yang hadir untuk di vaksin hari ini berasal dari tiga desa yakni kelurahan bagan barat, bagan timur hingga bagan Jawa pesisir, alhamdulillah hari ini cukup antusias,"sebutnya.

Selain memvaksinasi warga, polres Rokan Hilir juga berencana akan melakukan vaksinasi ke sejumlah pondok pesantren yang ada di Bagansiapiapi. 

"selain masyarakat, kita juga rencananya akan melakukan vaksinasi kepada pengurus dan santri di beberapa pondok pesantren yang ada di bagansiapiapi, mudah mudahan ini dapat terealisasi, harapnya. (ad)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana