MENU TUTUP

Junior PTPN5 Kudeta Yapora, Unri Tertahan

Senin, 06 Maret 2017 | 01:51:51 WIB | Di Baca : 2314 Kali
Junior PTPN5 Kudeta Yapora, Unri Tertahan
Pekanbaru.SeRiau- Persaingan di papan atas klasemen Ligana U12 Piala 3 Pilar semakin ketat.Setelah pekan keempat kemarin tergusur di posisi kedua, Junior PTPN5 kembali mengambil alih tahta klasemen. Setelah, Ahad (5/3) Junior PTPN5 besutan Hasan Basri dan Endra1 berhasil berhasil meredam strategi permainan rivalnya PCSS 3-1. Pertandingan baru berjalan enam menit tim asal perkebunan ini berhasil membuat gol pembeda laga.Tendangan pojok Marsal gagal diantisipasi Zaydan penjaga gawang PCSS. Kedudukan 1-0 bertahan sampai turun minum. Di babak kedua, PCSS besutan Yudi Saksi  mencoba bangkit.Tapi baru dua menit berjalan gawang PCSS yang di kawal Fakhruza"De Gea" kembali kebobolan lewat tendangan lop Gilang. Tertinggal dua gol, Nanda dan kawan-kawan seperti tersengat dan langsung menaikkan tempo permainan. Kolaborasi Imam, Nanda dan Gibran sempat memberi harapan namun gol yang diharapkan tak juga datang. Baru menit ke 32, PCSS berhasil memperkecil jarak, lewat gol tendangan bebas Nabil Putra. Gol ini sempat memberi spirit bagi rekan-rekannya. Namun, lagi-lagi PCSS harus kembali memungut bola dari jalanya.Tendangan bebas dari sisi kiri pertahanan yang mengarah ke tiang jauh gawang gagal diantisipasi pemain belakang PCSS.Suka yang bertubuh mungil dengan mudahnya melakukan heading ke gawang.Kedudukan 3-1 ini bertahan sampai akhir laga. Tambahan tiga poin ini membuat, Junior PTPN5 memiliki nilai yang sama dengan Gapura 15 poin. Raga cs unggul produktivitas gol. Mereka  sudah membobol 19 gol dan kebobolan 3 gol. "Alhamdulillah, kami bisa meraih poin penuh di laga ketat sore tadi. Kami berhasil meredam strategi menyerang lawan.Tambahan poin ini membuat kami kembali ke tahta," kata Hasan yang diamini duetnya Endra Jaya. Sementara pertandingan papan atas lainnya, Yapora Pratama menang tipis atas Woner2012 via gol Teguh menit ke 20.Meski menang mereka  harus rela turun ke peringkat kedua klasemen sementara. Peringkat ketiga tetap menjadi milik Unri asuhan Margono yang meraup 13 poin.Setelah ditahan imbang  Chevron 1-1. Gol Afis menit ke 20 sempat membuat harapan untuk membawa pulang.Tapi satu menit pertandingan kelar, Hasbi  menjadi pahlawan via gol tendangan penalti.(aqu).


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

2

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

3

Lunasi Utang Obligasi Dollar AS, PGN Tunjukan Pengelolaan Kinerja yang Sehat dan Berkelanjutan

4

DLH Rohil Laksanakan Kick Off dan Konsultasi Publik l KLHS RPJMD Tahun 2025-2029

5

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah