MENU TUTUP

Polsek Bandar Sei Kijang Amankan Kebakaran 1 Unit Rumah Semi Permanen di Jalan Lintas Timur

Senin, 11 Januari 2021 | 14:08:42 WIB | Di Baca : 1485 Kali
Polsek Bandar Sei Kijang Amankan Kebakaran 1 Unit Rumah Semi Permanen di Jalan Lintas Timur

SeRiau - Polsek Bandar Sei Kijang lakukan pengamanan terhadap peristiwa kebakaran satu unit rumah di Jalan Lintas Timur Kilometer 34, Kelurahan Sei Kijang, Senin (11/1/2021).

Sekira pukul 08.40 WIB pemilik rumah Khaidir (75) tidak berada di rumah dan ditinggali oleh anak menantunya yang bernama atan dan icha serta dua orang cucunya.

Icha mengaku kepada Khairdir bahwa api berasal dari kamar tengah. Saat itu juga, asap mengepul hitam dan menghanguskan rumah semi permanen tersebut. 

Sebelum mobil pemadam datang, personel Polsek Bandar Sei Kijang dan masyarakat sekitar membantu memadamkan api dengan cara manula menggunakan ember.

Tak berselang lama, tiga unit mobil pemadam diturunkan untuk memadamkan api. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 10.30 WIB.

Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP Yusup Purba SH MH mengatakan bahwa penyebab kebakaran untuk sementara diduga akibat hubungan pendek arus listrik dari kamar kedua. "Kemungkinan karena arus pendek listrik," katanya.

Ia juga menilai, kerugian materi akibat kebakaran tersebut ditaksir Rp500 juta. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

3

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

4

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

5

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga