MENU TUTUP

Kampanye Dialogis BISA di Jalan Teratai, Ketua LPM Sukajadi Di Nobatkan Jadi Ketua Timses BISA

Jumat, 10 Februari 2017 | 04:01:14 WIB | Di Baca : 975 Kali
Kampanye Dialogis BISA di Jalan Teratai, Ketua LPM Sukajadi  Di Nobatkan  Jadi Ketua Timses BISA
16602428_1198183070251104_232716977547183815_o Pekanbaru,Seriau.com Pasangan Nomor urut Lima Drs Destrayani Bibra, Msi dan H.Said Usman Abdullah mengadakan Kampanye dialogis di Kelurahan Sukajadi,Kamis Malam (09/2). Dalam Kampanye dialogis yang diwakili Calon Walikota H. Said Usman Abdullah juga dihadiri oleh RT, RW dan Ketua LPM Kelurahan Sukajadi Syamsudin Dalam Orasinya H. Said Usman Abdullah mengatakan bahwa masyarakat pekanbaru ingin perubahaan kearah yang lebih baik, dimana persoalan pekanbaru saat ini belum teratasi oleh walikota sebelumnya karena tidak ada niat untuk melakukan perobahan," Sampah, banjir masih menjadi persoalan di tengah masyarakat, karena memang tidak ada niat untuk mengatasi persoalan ini," tegasnya Dilanjutkannya pembangunan Infrastruktur pun terfokus kepada Kecamatan dan Kelurahan tertentu saja sehingga ada kelurahahan dan kecamatan yang merasa di anak tirikan, kedepan semua akan kita ubah dan kita berusaha bagaiamana setiap Kecamatan dan Kelurahan tersentuh oleh Pembangunan," ujarnya. Ketua LPM Sukajadi Syamsudin dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya sudah lama kenal dengan calon wakil walikota H.Said Usman Abdullah bahkan dirinya juga ikut serta mengantarkan undangan acara ini," saya sudah lama kenal dengan pak Said Usman Abddulah, bahkan saya tadi ikut mengantar undangan acara ini," tuturnya. Dalam Acara ini Ketua LPM juga didaulat oleh Calon Wakil Walikota Pekanbaru H.Said Usman Abddullah menjadi ketua Tim Sukses Kelurahan sukajadi," disaksikan oleh masyarakat saya nobatkan saudara kita ini untuk menjadi ketua tim sukses kelurahan sukajadi untuk memenangkan pasangan nomor lima, kalau berhasil nanti akan kita kasih reward," ujar Said. (Can)      


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

2

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

3

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

4

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

5

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan