MENU TUTUP

Benda Diduga Bom di Lhokseumawe Ternyata Kotak Bekas Speaker

Rabu, 12 April 2017 | 16:52:06 WIB | Di Baca : 1019 Kali
Benda Diduga Bom di Lhokseumawe Ternyata Kotak Bekas Speaker
  Lhokseumawe ,SeRiau Aparat Polres Lhokseumawe, Aceh, bersama tim penjinak bom (jibom) Detasemen B, Jeulikat memastikan benda yang ditemukan di panel boks milik PLN di belakang bekas bangunan Cunda Plaza, Lhokseumawe, Aceh, bukan bom. Benda mencurigakan itu hanya sebuah kotak bekas speaker yang di dalamnya terdapat rangkaian kabel-kabel. Namun tidak mengandung unsur kandungan bahan peledak. "Setelah benda tersebut diamankan. Tim Jibom tadi melakukan penguraian dan ditemukan dua gumpalan lakban yang dililit dengan kabel dalam benda berbentuk kotak bekas speaker berwarna hitam. Saat dipelajari ternyata tidak terdapat kandungan mesiu atau bahan peledak," kata Kabag Ops Polres Lhokseumawe Kompol Ahzan dikonfirmasi detikcom, Rabu (12/4/2017). Saat mengurai benda itu, tim Jibom menghabiskan waktu selama dua jam di Markas Jibom Lhokseumawe. Polisi kini menelusuri dugaan adanya pelaku yang sengaja membuat teror. "Ini hanya ulah orang iseng saja yang mau membuat heboh warga Kota Lhokseumawe yang saat ini aman dan kondusif. Kita akan kejar pelakunya. Sekarang, kita juga sudah memeriksa sejumlah saksi termasuk petugas BLHK yang melihat pertama benda tersebut," sebut Ahzan. Dia mengimbau masyarakat untuk terus waspada. Bila ada yang menemukan benda aneh maka diminta melaporkan ke polisi.( Sumber : Detik.com)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

2

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

3

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

4

Tim Opsnal Polsek Dumai Timur Bekuk Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Pada 19 Lokasi di Dumai

5

Diawali Khatam Alquran, 151 Siswa SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berkemajuan Purna Wisuda