MENU TUTUP

3 Remaja yang Unggah Video Salat Diiringi Musik Disko Jadi Tersangka

Rabu, 11 Desember 2019 | 23:06:04 WIB | Di Baca : 1412 Kali
3 Remaja yang Unggah Video Salat Diiringi Musik Disko Jadi Tersangka

SeRiau - Tiga dari empat remaja yang viral di  mediasosialakibat memperagakan gerakan salat sambil berjoget yang diiringi musik disko ditetapkan sebagai tersangka. Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Sorong Kota AKBP Mario Siregar.

Menurut Mario, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan kepada para pelaku yang ada di video tersebut. Polisi masih terus mendalami motif di balik aksi para remaja tersebut. 

"Kita sudah mengamankan dua orang pemerannya. Terus yang mengambil gambar, termasuk yang mempostingnya ke sosial medianya sehingga hal tersebut menjadi viral. Jadi sudah tiga orang yang kami lakukan pemeriksaan dan orang tersebut sudah kita naikkan statusnya sebagai tersangka," kata Mario, saat ditemui di Mapolresta Sorong, Rabu (11/12). 

Mario juga menuturkan, pihaknya sudah menyita alat bukti berupa handphone yang dipakai pelaku untuk merekam mengunggahnya ke media sosial.

Sebelumnya, para remaja ini dilaporkan ke Polres Sorong Kota karena diduga melakukan pelecehan terhadap Agama Islam. Atas laporan tersebur, aparat kepolisian yang mendapat laporan dari warga langsung bergerak cepat menangkap keempat orang remaja, yakni FN dan TS yang memerankan adegan tersebut, sedangkan A dan WT merupakan orang yang merekam adegan tersebut dan kemudian mengunggahnya ke media sosial.

Keempat remaja ini terpaksa menginap di sel tahanan Polres Sorong Kota untuk menjalani proses hukum selanjutnya. Atas perbuatannya, maka para pelaku diancam dengan Pasal 45 ayat (2) junto Pasal 28 ayat (2) UU RI No 19 tahun 2016 tentang informasi transaksi elektronik. (**H)


Sumber: kumparan.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana