MENU TUTUP

Bupati Rencanakan Wisuda 1000 Santri Tahfiz Al-Qur'an

Senin, 17 Oktober 2016 | 05:24:23 WIB | Di Baca : 934 Kali
Bupati Rencanakan Wisuda 1000 Santri Tahfiz Al-Qur'an
bupati-karimun
KARIMUN, SeRiau - Bupati Karimun Aunur Rafiq berencana akan membuat terobosan baru dibidang keagamaan, dalam hal ini akan melakukan wisuda 1000 santri tahfiz atau penghapal Al-Qur'an.
Rencana tersebut menurutnya, harus didukung penuh oleh seluruh TPA atau TPQ serta seluruh jenjang sekolah dibawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Karimun maupun dibawah Kementerian Agama.
"Kita ada 323 Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) atau TPQ, dengan jumlah ustadz dan ustadzah sebanyak 1563 orang. Kalau jumlah santrinya ada belasan ribu. Ini yang perlu kita dorong para santri untuk menghapal Al-Qur'an," kata Rafiq saat membuka rapat koordinasi Kantor Kementerian Agama (Kangenag), Senin (17/10).
Dalam kegiatan yang digelar selama dua hari atau sampai Selasa kemarin, Rafiq juga akan mewajibkan para siswa mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) untuk dapat menghapal Al-Qur'an minimal satu jus saat akan lulus. Sehingga akan menjadi salah satu syarat untuk melanjutkan ke jenjang selanjutnya atau SMP sederajat.
Sementara mewakili Kanmenag Kabupaten Karimun, Jamzuri menyampaikan, rapat koordinasi yang digelar Kanmenag bertujuan menjalin silaturahmi antar kelembagaan dan instansi yang ada. Dengan disejalankan rencana Bupati Karimun Aunur Rafiq yang menginginkan agar digelarnya wisuda 1000 santri tahfiz Al-Qur'an.
"Dalam program pendidikan Al-Qur'an ini nantinya kita akan melakukan penandatanganan kerjasama atau MoU antara Kanmenag, Dinas Pendidikan bersama Bupati," ucap Jamzuri.
Dari Kanwil Provinsi Kepri menurutnya pula, telah mengeluarkan surat edaran agar sekolah mewajibkan para siswanya untuk hapal Al-Qur'an, untuk siswa tingkat SD minimal saat akan lulus hapal satu juz, siswa SMP sederajat minimal hapal dua juz saat akan lulus dan siswa SMA sederajat minimal hapal tiga juz saat akan lulus.
"Kalau ini sudah bisa jalan minimal 10 persen saja, maka menurut Kanwil di Provinsi sudah bisa terwujud rencana kita untuk melakukan wisuda santri 1000 tahfiz Al-Qur'an," terangnya.
Para peserta yang hadir dalam rakor tersebut adalah perwakilan guru agama, guru Madrasah Ibtidaiyah (setingkat SD), MTS, perwakilan pondok pesantren, Dinas Pendidikan dan lainnya. Mereka yang hadir bakal diberikan tanggungjawab sebagai leading sektor untuk mensukseskan rencana tersebut.(*)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kuasa Hukum Korban Penipuan Investasi Bodong di Dumai Lakukan Somasi Kepada Terduga Pelaku

2

Lulusan Institut MASTER, 80 Persen Sudah Bekerja dan Siap Jadi Agen Perubahan

3

Plt Kadisdik Riau Apresiasi Semarak SMK 2024 Tanpa Biaya APBD Riau

4

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

5

Inilah Pemenang O2SN SMK Tingkat Provinsi Riau, Juara Pertama Wakili Riau ke Nasional