MENU TUTUP

PBVSI Bengkalis Gelar Pelatihan Wasit

Senin, 25 September 2017 | 10:23:55 WIB | Di Baca : 1086 Kali
PBVSI Bengkalis Gelar Pelatihan Wasit
Pekanbaru, SeRiau- Untuk meningkatkan mutu wasit dan menambah jumlah wasit di Riau, khususnya di Bengkalis, Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Bengkalis gelar kursus atau pelatihan wasit tingkat daerah di Duri, Bengkalis. Kursus tersebut kata Ketua Umum PBVSI Riau Basriman melalui Kabid Perwasitan T Zainuddin Balok kepada SeRiau.com, Senin (25/9) dilaksanakan 26 - 30 September 2017. "Kursus tersebut diikuti 58 peserta yang terdiri dari 46 putri dan 12 putri," ujar Balok. Para peserta tambah Balok dari beberapa Kabupaten/Kota di Riau. "Bengkalis 35 orang, Pelalawan 4 orang, Siak 4 orang, Dumai 3 orang, Indragiri Hulu 3 orang, Rokan Hilir 2 orang, Kuansing 2 orang, Pekanbaru 2 orang dan Kampar 2 orang,"ucap Balok. Kursus itu nantinya jelas Balok, akan dibuka oleh Wakil Ketua Umum PBVSI Riau Martius Busti dan dihadiri Ketua Umum PBVSI Bengkalis beserta pengurusnya. Kursus ini kata Balok lagi, sangat bermanfaat untuk menambah jumlah wasit daerah di Riau. "Dan menambah jumlah SDM wasit yang handal dan memiliki sertifikat," ungkap Balok. (Sr 2)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

2

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

3

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

4

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

5

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah