​Triwulan I Rp2 Miliar Lebih,  Bambang Armanto: Optimis PAD Parkir Terealisasi, Asalkan...

  • Rabu, 12 April 2017 - 14:09:49 WIB | Di Baca : 2470 Kali
Pekanbaru.SeRiau- Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru optimis bisa merealisasikan target Pendapatan Asli Daerah(PAD) dari sektor perparkiran sebesar Rp8,1 miliar. [caption width="670" align="alignnone"]Kepala UPTD Parkir Dishub Kota Pekanbaru, Bambang Armanto saat melakukan sosialiasi dan penertiban larangan parkir di pedestrian di Jalan Sudirman beberapa hari lalu.(SeRiau.com)[/caption] "Jika melihat pencapaian triwulan pertama 2017 lebih dari Rp2 miliar, saya optimis bisa merealisasikan target yang diharapkan," kata Kepala UPDT Parkir Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru Bambang Armanto saat berbincang dengan SeRiau.com, Rabu (12/4). Semua itu bisa diraih, kata mantan pemain PSPS seangkatan Agusrianto ini asalkan  dengan pengawasan ekstra ketat, terutama terhadap hadirnya juru parkir- juru parkir nakal yang sering membuat kebocoran PAD. "Ya, ini menjadi pekerjaan rumah bagi saya dan staff untuk bahu membahu melakukan pengawasan maksimal, untuk mencapai target atau bila mungkin melampaui ekspektasi kita," jelasnya. Seperti diketahui, selain mengejar target pendapatan  asli daerah (PAD) Kota sari sektor parkir, saat ini Dinas Perhubungan Kota sedang gencar-gencarnya melakukan sosialisasi dan penertiban pemakaian pedestrian untuk tempat parkir.Pasalnya area tersebut dibangun untuk memberikan kenyamanan kepada pejalan kaki. "Senin(10/4) kami sudah melakukan teguran kepada sejumlah pemilik kenderaan yang  memarkirkan kenderaan di area pedestrian.Pekan depan kemungkinan kami sudah akan melakukan tindakan berupa tilang terhadap kenderaan yang parkir merampas hak pejalan kaki.Jadi selain mengejar target PAD, kami juga memiliki target untuk mengembalikan fungsi pedestarian.Semua itu hanya dapat diraih dengan kerja keras dan kerja cerdas," tegasnya.(aqu)





Berita Terkait

Tulis Komentar