Tahun ke-2 UNBK Secara Mandiri, SMP Islam YLPI Pekanbaru Siapkan Siswa Hadapi UNBK

  • Rabu, 15 Januari 2020 - 10:48:28 WIB | Di Baca : 2440 Kali

 

SeRiau,- SMP Islam YLPI Pekanbaru tahun ini merupakan tahun kedua melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) secara mandiri. 

Menurut Kepala SMP Islam YLPI Pekanbaru Hasmaida Aini.MPd.I, banyak nilai positifnya bagi sekolah yang melaksanakan UNBK secara mandiri di sekolahnya sendiri. Salah satunya pengaruh psikologis siswa." Pastilah ujian lebih tenang, rileks, karena ujian di sekolah sendiri. Kalau menompang disekolah lain, ada rasa kecemasan, canggung. Itu sebabnya, saya ingin siswa tetap ujian nasional berbasis komputer secara mandiri. Dan ini sudah memasuki tahun kedua kita laksanakan," kata Hasmaida, Selasa (14/1)

Meskipun jumlah komputer sekolah yang dipimpinnya masih kurang, kata Hasmiada, tidak menyurutkan keinginan tetap melaksanakan UNBK secara mandiri. Usaha yang dilakukan sekolah salah satunya dengan mengunakan laptop siswa untuk digunakan UNBK. Sementara untuk server, sekolah sudah menyiapkan." Guru dan orangtua pastilah ada laptop dan ini bisa dimanfaatkan. Dari pada kita menompang sekolah lain dan mengeluarkan biaya lagi, lebih baik laptop guru atau orangtua digunakan. Tapi tetap di instal dulu baru bisa digunakan untuk ujian," kata Hasmaida

Dalam menghadapi UNBK, SMP Islam YLPI Pekanbaru sudah menyiapkan diri jauh jauh hari salah satunya dengan mengadakan terobosan bagi siswa kelas IX. Terobosan sudah dimulai bulan november dan berakhir maret. Hari terobosan senin hingga kamis. Dalam terobosan, kata Hasmaida, siswa diajarkan bagaimana cara menjawab soal, membahas dan mengevakuasi soal yang bakal keluar sesuai dengan kisi kisi ujian." Jadi terobosan ini untuk mengetahui materi man siswa yang kurang paham, ini dipertajam lagi saat terobosan," kata Hasimaida

Selain terobosan, persiapan lainnya dilakukan sekolah dengan memperbanyak tryout kepada siswa. Tryout yang diberikan kepada siswa sebanyak 6 kali mulai dari MKKS SMP Swasta 2 kali dan 4 kali dari sekolah. Kalau Tryout MKKS SMP Swasta sudah dilaksanakan november lalu dan satu lagi dibulan februari. Sedangkan tryout dari sekolah akan dilaksanakan hingga maret ini." Hasil tryout akan menggambarkan kemampuan siswa dalam menghadapi ujian," ujar Hasmaida (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar