Polusi Udara Dorong Kematian Lebih Banyak

  • Selasa, 14 Januari 2020 - 05:20:00 WIB | Di Baca : 1266 Kali

SeRiau - Polusi udara dapat membunuh lebih dari 160.000 orang dalam dekade berikutnya. Masalah polusi udara ini memiliki hubungan dengan stroke dan serangan jantung yang akhirnya membuat kematian.

British Heart Foundation (BHF) mengatakan ada sekitar 11.000 kematian per tahun saat ini dan akan meningkat seiring dengan bertambahnya populasi. Perlu ada perubahan kebijakan yang sesuai dengan pedoman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tentang polusi udara dan memenuhi pada tahun 2030.

Batasan yang diterapkan Uni Eropa saat ini untuk polusi partikulat halus (PM2.5) adalah 25μg / m3 sebagai rata-rata tahunan. Batasan WHO lebih keras, pada 10μg / m3 sebagai rata-rata tahunan.

BHF mengatakan PM2.5 dapat memiliki efek serius terhadap kesehatan jantung, meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke dan membuat masalah kesehatan yang ada semakin buruk. "Setiap hari, jutaan dari kita di seluruh negeri menghirup partikel beracun yang memasuki darah kita dan tersangkut di organ kita," ujar direktur eksekutif inovasi kesehatan di BHF Jacob West, dikutip dari The Guardian. 

West menyatakan, udara beracun adalah kondisi darurat kesehatan bagi masyarakat. Namun, masyarakat justru belum banyak melakukan tindakan yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut.

"Kita perlu memastikan pedoman kualitas udara berbasis kesehatan yang lebih ketat diadopsi menjadi undang-undang untuk melindungi kesehatan bangsa sebagai hal yang mendesak," kata West.

West menyatakan, peraturan pemerintah yang ada saat ini merupakan Undang-Undang udara bersih pada 1950-an dan 1960-an. "Baru-baru ini larangan merokok di tempat-tempat umum, menunjukkan bahwa tindakan pemerintah dapat meningkatkan udara yang kita hirup," katanya.

Menteri Lingkungan Inggris Rebecca Pow mengatakan, dampak polusi udara terhadap masyarakat di sekitar Inggris telah dikenal secara luas. Untuk itu,  pemerintah meningkatkan langkah dan mengambil tindakan segera untuk meningkatkan kualitas udara.

"Bersamaan dengan Strategi Udara Bersih kami, yang telah dipuji oleh Organisasi Kesehatan Dunia sebagai 'contoh bagi seluruh dunia untuk diikuti', RUU Lingkungan kami yang penting akan mencakup komitmen terhadap target yang mengikat secara hukum pada partikel halus yang akan meningkatkan kualitas hidup jutaan orang," kata Pow.

Direktur medis NHS Profesor Stephen Powis mengatakan, keadaan darurat iklim juga merupakan keadaan darurat kesehatan. Ribuan kematian yang dapat dihindari dan perawatan di rumah sakit setiap tahun terkait dengan polusi udara.

"Dengan polusi udara berkontribusi terhadap sekitar 40.000 kematian dalam setahun dan empat dari 10 anak di sekolah di komunitas dengan polusi tinggi, jelas bahwa mengatasi polusi udara harus menjadi urusan semua orang yang mendesak," kata Profesor Powis. (**H)


Sumber: REPUBLIKA.CO.ID





Berita Terkait

Tulis Komentar