Hadapi Revolusi Industri ,4.0, Dr.M.Syafi'i Ajak Guru Kuasai Pembelajaran Berbasis Teknologi.

  • Jumat, 15 November 2019 - 08:06:53 WIB | Di Baca : 1266 Kali

 

SeRiau,- Calon Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Riau menjadi pemeteri dalam Workshop Penguatan Guru yang ditaja oleh PGRI Pelalawan, Kamis (14/11) di Gedung Serbaguna Kantor Bupati Pelalawan

Seminar yang diikuti oleh ratusan guru SD, SMP dan SMA di Kabupeten Pelalawan ini, Syafii mengajak kepada guru agar bisa mengusai bahan ajar berbasis teknologi. Sebab, dalam revolusi industri ,4.0, penekanan menguasai berbasis teknologi sangat dominan. Ini artinya, guru dituntut harus terus mengembangkan dirinya untuk terus belajar. Pengusaan IT harus dimiliki guru jangan sampai peserta didik lebih paham teknologi ketimbang guru yang masih mengajar dengan konvesional.

" Oleh karena itu saya mengajak guru di Pelalawan harus tetap melek teknologi. Walaupun belajar secara konvensional masih dibutuh namun belajar dengan IT haras dikuasai guru sesuai dengan tuntutan revolusi industri 4.0," kata Dr.M. Syafi'i dihadapan ratusan peserta workshop pembuatan guru, Kamis (14/11) di Pelalawan 

Dr.M. Syafi'i yang juga dosen FKIP UNRI ini mengatakan pembelajaran dengan mengunakan IT lebih mudah jika dibandingkan belajar secara manual. Hanya saja, ketersediaan sarana prasarana masih sangat terbatas. Masih banyak sekolah dipelosok desa bahkan diperkotaan yang masih minim peralatan." Sekarang ini, sudah saat guru memberikan materi ajar dengan berbasis teknologi. Keuntungan lebih cepat, mudah dimengerti dan siswa juga tidak bosan," kata Syafi'i
 
Syafi'i bertekad mengajak guru dibawah PGRI Riau agar bisa menguasai teknologi. PGRI harus bisa menjadi garda terdepan dalam peningkatan kualitas guru salah satunya dengan mengusai teknologi." PGRI sebagai organisasi guru terbesar di Indonesia harus merubah paradigmanya untuk siap menghadapi revolusi industri 4.0. Kalau kita tidak mengusai teknologi, makabkita akan tertinggal," kata Dr.M. Syafi'i (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar