Tercatat, 84 Siswa MAN 2 Pekanbaru Diterima di Perguruan Tinggi Ternama

  • Ahad, 14 April 2019 - 09:17:32 WIB | Di Baca : 4562 Kali

 

SeRiau - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Pekanbaru mengelar Pengukuhan dan Perpisahan Siswa Kelas XII, Sabtu (13/4) di Co Ex Pekanbaru. Pengukuhan yang dihadiri orangtua siswa ini, MAN 2 melepas 307 siswa kelas reguler, internasional dan sci-bi

Kepala MAN 2 Pekanbaru Hj. Norerlinda. MPd mengatakan jumlah siswa yang dikembalikan ke orangtua setelah tiga tahun menuntut ilmu pengetahuan di sekolah berjumlah 307 orang. Dari jumlah tersebut, tercatat 84 siswa telah diterima di perguruan tinggi ternama di Indonesia. Bahkan ada tiga siswa yang diterima di Universitas Indonesia (UI) melalui jalur undangan. Tiga siswa ini merupakan peraih medali emas, perak dan perunggu di olimpiade nasional. Selain itu, tiga siswa MAN 2 Pekanbaru juga diterima di Institut Teknologi Bandung (ITB) melalui jalur undangan.

" Biasanya siswa kita sangat sulit menembus jalur undangan di ITB. Namun tahun ini siswa kita yang diterima di ITB ada 3 orang dan ini membanggakan sekolah," kata Norerlinda, disela Pengukuhan dan Perpisahan Siswa Kelas XII, Sabtu (13/4) di Co Ex

Norerlinda juga meminta kepada siswa yang belum diterima di perguruan tinggi jangan bersedih, harus tetap semangat karena masih ada jalur masuk perguruan lainnya seperti SMBPTN dan jalur mandiri. Dirinya berpesan kepada siswa yang sebentar meninggal sekolah agar terus tuntut ilmu sampai kapanpun dan jangan tinggalkan ibadah. 
Nilai nilai religius yang didapati di sekolah jangan ananda tinggalkan. Meskipun, tidak lagi bersekolah di MAN 2, alumni harus tetap menjalin hubungan silaturahmi, baik dengan guru dan adik adik kelas. Berilah informasi kepada adik adik kelas karena informasi tentang universitas sangat dibutuhkan." Tetap jaga nama baik sekolah, terus jalin hubungan silaturahmi dengan guru dan adik adik kelas," pesan Norerlinda

Pada acara pengukuhan dan perpisahan selain pengalungkan medali kepada siswa kelas XII, juga ada pertunjukan seni dari adik adik kelas yang sangat luar biasa. Bahkan, tadi ada pakaian hasil karya siswa terbuat dari kertas dan karton. Sekolah juga menyerahkan piagam kepada siswa berprestasi yang mengharumkan nama sekolah baik lomba sains, seni dan olahraga," Ada 8 siswa dapat penghargaan dari sekolah," kata Norerlinda. (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar