Bos KTM Sadar Motor untuk MotoGP 2019 Masih Belum Kompetitif

  • Rabu, 20 Februari 2019 - 21:34:31 WIB | Di Baca : 1776 Kali

SeRiau - Manajer Tim KTM Red Bull, Mike Leitner, menyadari motor timnya belum benar-benar kompetitif pada musim ini. Ia melihat betul masih adanya banyak kekurangan yang terdapat pada motor KTM untuk MotoGP 2019.

Salah satu masalah yang disoroti Leitner dari motor baru KTM adalah cengkeraman. Menurutnya, masalah pada hal tersebut telah memberi pengaruh besar terhadap penampilan para pembalapnya. Kondisi tersebut mulai disoroti Leitner usai melakoni tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada awal bulan ini.

Dalam tes itu, Leitner melihat betul kekurangan pada motor anyar KTM. Alhasil, dua pembalapnya, Johann Zarco dan Pol Espargaro, tak dapat tampil optimal. Keduanya hanya bisa bertengger di posisi ke-17 dan ke-18 pada hasil keseluruhan tes.

Leitner pun berjanji akan segera mengatasi masalah tersebut. Baginya, hal ini penting dilakukan karena KTM berharap bisa menyelesaikan perlombaan di MotoGP 2019 dengan bertengger di posisi 10 besar.

“Ya (kami masih memiliki masalah cengkeraman). Itulah yang perlu kami perbaiki. Ini tentu titik lemah yang harus dihilangkan. Meskipun demikian, saya sudah menyukai motor yang bekerja dengan baik di balapan. Anda harus kompetitif dalam kualifikasi jika ingin masuk ke-10 besar dalam perlombaan. Kami sudah akan berusaha,” ujar Leitner, sebagaimana dikutip dari Speedweek, Rabu (20/2/2019). (**H)


Sumber: Okezone





Berita Terkait

Tulis Komentar