Sekolah Dasar se Pekanbaru Serahkan Donasi Rp 290 Juta, untuk Palu dan Donggala

  • Sabtu, 20 Oktober 2018 - 20:38:17 WIB | Di Baca : 1508 Kali

 

SeRiau - Kepedulian Sekolah Dasar (SD) se Pekanbaru terhadap Gempa bumi dan tsunami Palu dan Donggala patut diacungkan jempol. Sekolah yang tergabung dalam Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD se Kota Pekanbaru ini telah menyalurkan donasi untuk Palu dan Donggala sebesar Rp 290 juta. 

" Donasi ini telah kita serahkan langsung ke Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru oleh Ketua K3S SD Kota Pekanbaru Amat Effendi dua minggu lalu. Alhamdulillah, jumlah bantuan yang kita serahkan mencapai Rp 290 juta," kata Sekretaris K3S SD Se Pekanbaru H. Hasra Isnaldi, Sabtu (20/10) di Pekanbaru.

Dikatakan Hasra, besarnya donasi yang terkumpul ini  berkat dari rasa solidaritas siswa, guru SD Negeri dan Swasta yang ada di Pekanbaru. Sebelumnya, dana bantuan ini dikumpulkan di SD masing di setiap kecamatan. Dari K3S SD tiap kecamatan lalu diserahkan ke K3S Kota Pekanbaru untuk selanjutnya di serahkan ke Disdik Kota Pekanbaru." Dari Disdik donasi diserahkan ke PMI Kota Pekanbaru untuk disalurkan ke Palu dan Donggala," kata Hasra.

Hasra juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh siswa dan guru yang telah menyumbangkan bantuanya untuk korban gempa bumi Palu dan Donggala. Aksi peduli ini salah satu bentuk pendidikan karakter bagi siswa. Berapapun besar bantuan yang diberikan, tentuanya sangat berarti bagi saudara-saudara kita di Palu, Sigi dan Donggala." Bantuan ini diharapkan bisa meringankan penderitaan saudara saudara kita yang terdampak gempa bumi dan tsunami," kata kepala SDN 145 Pekanbaru ini (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar