MENU TUTUP

​PPDB 3 s/d 6 Juli, Rudianto: Pekanbaru dan Sekolah Favorit di Daerah PPDB Online

Rabu, 31 Mei 2017 | 10:32:49 WIB | Di Baca : 2401 Kali
​PPDB 3 s/d 6 Juli, Rudianto: Pekanbaru dan Sekolah Favorit di Daerah PPDB Online
Pekanbaru.SeRiau Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau Rudianto menegaskan jadwal pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dimulai tanggal 3 sampai dengan 5 Juli mendatang. Sedangkan hasil seleksi PPDB akan diumumkan tanggal 8 Juli " Jadwal PPDB sudah final kita rapatkan. Juklak dsn juknisnya sudah selesai kita buat dan Pergub PPDB-nya pun sudah kita serahkan ke Biro Hukum," kata Rudianto, Selasa (30/5) di Kantor Disdik Riau Diterangkan Rudi, pelaksanaan PPDB tahun ajaran ini akan dilakukan secara online di beberapa daerah di Roau. Khusus Kota Pekanbaru dan Dumai dilakukan secara online. Sedangkan daerah lainnya  hanya beberapa sekolah favorit dilakukan secara online. Ketika ditanya alasan beberapa daerah dan sekolah favorit melaksanakan PPDB online, Rudianto menjawab karena tergantung anggaran dan waktu perlaksana yang terbatas." Kita sudah anggarkan dana PPDB online diatas Rp 200 juta namun keterbatasan proses lelang yang membutuhkan waktu  terpaksa dana ini tidak bisa dilelang. Dana PPDB terpaksa kita PL kan hanya dibawah 200 juta. Kalau diatas Rp 200 juta harus dilelang," kata Rudi Menurut Rudi, kalau tetap dilaksanakan leleng, untuk PPDB online dengan dana diatas Rp 200 juta, dirinya memastikan jadwal PPDB tidak akan tepat waktu. Sebab pelaksana lelang butuh 45 hari sedangkan jadwal PPDB tingal satu bulan lagi." Mau tidak mau dana PPDB ini kita PL kan dan hanya bisa untuk 70 sekolah di Riau," kata Rudi  Guna memantapkan pelaksana PPDB, Rudi akan melakukan rapat koordinasi dengan MKKS SMA dan SMK Pekanbaru dan beberapa sekolah favorit di setiap daerah dalam waktu dekat ini. Selain itu Disdik Riau juga sudah meminta daya tampung setiap sekolah di Riau." Daya tampung setiap sekolah sudah kita tetima. Kita pastikan tamatan SMP tahun ini bisa tertampung di SMA dan SMK negeri dan swasta," sebut Rudi.(zal)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

2

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

3

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

4

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

5

Tim Opsnal Polsek Dumai Timur Bekuk Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Pada 19 Lokasi di Dumai