MENU TUTUP

​Atasi Tama Putra 2-0, Junior PTPN5 Semakin Dekati Titel Juara Ligana U-12 ASSB Kota 2017

Ahad, 09 April 2017 | 15:08:10 WIB | Di Baca : 2379 Kali
​Atasi Tama Putra 2-0, Junior PTPN5 Semakin Dekati Titel Juara Ligana U-12 ASSB Kota 2017
Pekanbaru- SeRiau- Junior PTPN 5 semakin kuat menjadi kandidat juara Liga Anak U-12 Asosiasi Sekolah Sepak Bola Piala 3 Pilar 2017. Setelah di laga pekan ke 11, Ahad (9/4)  menang atas Tama Putra 2-0. [caption width="640" align="alignnone"]Pencetak gol kedua Junior PTPN5 , Yudha saat bersiap menerima umpan dari rekannya sebelum mencetak gol.[/caption] Dua gol kemenangan tim besutan Hasan Basri dan Endra Jaya ini dicetak  Andre menit ke-30 dan Yudha menit ke-35. Tambahan tiga poin ini membuat Fadhil dan kawan -kawan mengumpulkan 30 poin hasil dari 10 kali menang dari 11 laga. "Alhamdulillah, anak-anak bisa melawan kelelahan.Tiga poin mereka persembahkan untuk tetap berada di jalur juara.Kami memiliki selisih tiga poin, dan dua laga sisa kami tak ingin kecolongan," kata Endra Jaya yang diamini Hasan Basri. Sementara Yapora Pratama tetap berada di peringkat kedua dengan nilai 27 angka,  setelah bermain sama kuat 2-2 kontra PCSS. Peringkat ketiga masih diduduki Unri yang menang telak 4-0 atas Rumbai Pratama. Tim besutan Margono membukukan nilai 26, hasil 8 kali menang, dua kali seri. Unri dibuntuti  Chevron di posisi keempat dengan nilai 24  yang berhasil menang telak 2-0 atas UIR. Respa Muda yang bermain imbang 1-1 kontra Woner2012 merangsek di posisi kelima dengan 21 poin. PCSS yang gemilang menahan tim papan atas Yapora Pratama 2-2, kembali menggeser Rumbai Pratama ke posisi keenam yang sama-sama mengoleksi 19 angka.Tim yang bermarkas di Baterai P ini unggul head to head. Permata Putra yang cuma mampu bermain imbang 1-1 kontra Bina Bakat mengisi peringkat ke 8, diikuti Woner2012 diperingkat ke sembilan dengan nilai 12 poin. Peringkat 10 sampai 14 diisi, Tama Putra, UIR, Bakat Bertuah, Simpatig dan Bina Bakat. Ketua Asosiasi SSB Kota Pekanbaru Irwansyah menyebutkan di tiga laga sisa kompetisi Ligana U-12 ini, grafik pertandingan semakin meningkat.Semua itu ditandai tidak ada tim, kecuali Inti  yang menang dengan skor terlalu besar. "Dua laga sisa kompetisi Ligana U12, semakin ketat.Pertandingan semakin menarik di tonton.Anak-anak semakin berkembang baik tim maupun secara individu," kata Iwan saat berbincang -bincang usai laga pekan ke 11, Ahad(9/4) pukul 19.00 WIB.( aqu) Klasemen Sementara Ligana U12 ASSB Kota Pekanbaru 1.Junior PTPN5  11 10 0 1 35-4 30 2.Yapora Pratama 11  8 3 0 34-5 27 3.Unri.       11  8 1 2  23-6. 26 4.Chevron  11 7  3 1 16-6  24 5. Respa Muda  11  6   3  2  33-9  21 6.PCSS  11 6 1 4 20-16 19 7.Rumbai Pratama 11 6 1 4 26-9 19 8.Permata Putra 11 4 3 4 20-16 15 9.Woner 2012.    11 3  3 5  16-19 12 10.Tama Putra 11 3 0 8 10-26 9 11.UIR     11 2 1 8 10-27  7 12.Bakat Bertuah 11  2 1  8  9-34   7 13.  Simpatig 11  0 1  10  4-39  1 14. Bina Bakat  11  0  2 9   5-28    -1 Hasil Pertandingan Pekan ke-11 Ligana U12 ASSB Kota 2017 Woner2012  v Respa Muda   1-1 Rumbai Pratama  v Unri  0-4 PCSS v Yapora        2-2 Chevron v UIR   2-1 Bina Bakat v Permata 1-1 Junior PTPN5 v Tama Putra 2-0 Bakat Bertuah v Simpatig 2-1


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Hadrikan Mantan PWMP di Milad ke- 92, Pemuda Muhammadiyah Riau Gelar Dialog dan Rakerwil

2

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

3

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

4

Polsek Bangko Selidiki Kasus Penemuan Bayi yang Hebohkan Warga

5

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi