MENU TUTUP

SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

Rabu, 27 Maret 2024 | 12:30:31 WIB | Di Baca : 553 Kali
SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

 

Seriau,- Seperti tahun-tahun sebelumnya, SMAN 8 Pekanbaru kembali menyalurkan bantuan sosial (Bansos) ramadhan. Jumlah bansos ramadhan 1445 hijriah kali ini yang disalurkan sebesar Rp 143. 850 000. Dana ini dibagikan untuk 612 penerima paket sembako berisikan beras, telur dan minyak.

" Dari 612 penerima itu dibagi dalam 2 kelompok yakni 487 paket sembako senilai Rp 250 ribu dan 125 penerima paker sembako senilai Rp 170 ribu. Jadi total yang kita salurkan sebanyak 612 penerima paket sembako," kata Kepala SMAN 8 Pekanbaru,  H. Tavip Triacandra, Rabu (27/3) usai penyerahan Bansos ramadhan.

Sasaran penerima paket sembako ini, kata Tavip, terdiri dari siswa kurang mampu di sekolah, tenaga kependidikan dan warga kurang mampu disekitar sekolah. Selain warga sekolah, bansos ini diperuntukan untuk 4 panti asuhan yang ada di Pekanbaru.

Tavip juga mengucapkan terima kasih kepada orangtua siswa yang telah mendonasikan sabagian rezekinya untuk program bansos ramadhan tahun ini. Mudah mudahan bantuan yang diberikan mendapat pahala berlimpat ganda.

Pengumpulan dana bansos ke orangtua ini hanya membutuhkan  21 hari dengan waktu semingu sebelum ramadhan dan 14 hari ramadhan." Alhasil terkumpul dana sebesar Rp 143 juga lebih. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada orangtua siswa yang peduli dengan program bansos ramadhan SMAN 8 Pekanbaru," ujarTavip

Tavip juga mengatakan tujuan bansos ini untuk menciptakan sikap saling peduli dan membantu siswa dan warga yang mengalami kesusahan ekonomi. Mudah mudahan tahun depan jumlah penerima bansos lebih banyak lagi.

Sementara ketua komite SMAN 8 Pekanbaru Delisis Hasanto mengapresiasi program yang dibuat oleh sekolah salah satunya bansos ramadhan. Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada orangtua siswa yang telah mendonasikan dananya  untuk kepedulian terhadap lingkungan dan siswa kurang mampu yang ada di sekolah.

" Bantuan yang kita kumpulkan ini secara ikhlas sehingga program bansos ini dapat berjalan dengan baik dan dirasakan manfaat bagi penerima bansos," kata Delisis (zal)
 


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

5

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024