MENU TUTUP

Brigjen Rahmadi Pimpin Pemusnahan 276Kg Sabu

Kamis, 16 Februari 2023 | 10:31:03 WIB | Di Baca : 978 Kali
Brigjen Rahmadi Pimpin Pemusnahan 276Kg Sabu

 


SeRiau - Pekanbaru - Wakapolda Riau Brigjen Pol Kasihan Rahmadi memimpin kegiatan pemusnahan barang bukti 276 kilogram sabu-sabu yang pengungkapan kasus Direktorat Reserse Narkoba beberapa waktu lalu.

Dari jumlah pengungkapan barang bukti ini disebut, mampu menyelamatkan 2.760.000 jiwa masyarakat.

"Sebagaimana diketahui, diperkirakan dari jumlah pengungkapan kasus dengan barang bukti 276Kg sabu mampu menyelamatkan 2.760.000 jiwa masyarakat,"kata Rahmadi dalam Press Conference, Rabu, 25 Februari 2023.

Pemusnahan barang bukti dihadiri oleh perwakilan dari Korem 031 WB, perwakilan dari Pengadilan Tinggi Riau, Kejaksaan Tinggi Riau, pejabat utama dan unsur terkait lainnya.

Usai melakukan penandatangan berita acara pemusnahan barang bukti, kegiatan lebih dulu dilakukan dengan pengecekan barang bukti oleh tim ahli Laboratorium Forensik Polda Riau. 

Selanjutnya ratusan kilogram sabu dalam yang masih dalam bentuk kemasan (bungkusan plastik) dibuka dan dilebur dengan menggunakan wadah yang telah dipersiapkan.

Diberitakan sebelumnya, pengungkapan kasus ini dilakukan oleh tim dari Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau, 28 Januari 2023, lalu di dua lokasi di Pekanbaru.

Dalam pengungkapan kasus ini, satu dari lima tersangka yang diamankan mencoba melakukan perlawanan hingga meninggal dunia dalam penggerebekan.

Sedangkan empat tersangka lainnya masih menjalani proses pemberkasan dan pengembangan kasus oleh kepolisian. (***).


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ginda Burnama Terima Kunjungan Putri Anak Riau Mutia Aluna Khanzahra

2

Siswa SMAN 4 Pekanbaru Raih Medali Perak di O2SN Tingkat Nasional

3

1000 Kader DPD PKS Pekanbaru Hadiri Apel Siaga Menangkan Anis

4

Jumlah Medali meningkat, O2SN SMA/SMK, Siswa Riau Bawa Pulang 2 Emas, 5 Perak dan 4 Perunggu

5
IKA UPI Riau Kepri dan Disdik Inhil Gelar Workshop Karya Ilmiah

Guru Harus Miliki Kemampuan Research