MENU TUTUP

Sambangi Pelabuhan, Kapolsek Kuala Kampar Imbau Masyarakat Patuhi Prokes

Senin, 20 Desember 2021 | 13:48:20 WIB | Di Baca : 1245 Kali
Sambangi Pelabuhan, Kapolsek Kuala Kampar Imbau Masyarakat Patuhi Prokes

SeRiau - Kapolsek Kuala Kampar, AKP Hanova Siagian didampingi sejumlah personel memimpin langsung giat pemantauan PPKM di salah satu pelabuhan pada penumpang yang ada di wilayah hukum setempat, Senin (20/12/2021).

Dalam giat tersebut, Kapolsek memantau langsung kepatuhan sekaligus mengingatkan masyarakat agar tetap disiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes).

AKP Hanova Siagian mengatakan, melalui kegiatan tersebut pihaknya berharap dapat menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya menerapkan Prokes dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19

"Dengan adanya kegiatan ini, kita berharap timbul rasa kesadaran masyarakat untuk tetap patuh terhadap prokes Covid-19 dengan adanya kegiatan kepolisian di Pos Pantau/Posko Covid-19 ini. Sehingga dapat mencegah penyebaran Covid-19  wilkum Polsek Kuala Kampar," ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, petugas masih mendapati adanya masyarakat yang abai terhadap penerapan Prokes. Petugas, kemudian memberikan sanksi teguran terhadap para pelanggar.(*r)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

3

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

4

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

5

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga