MENU TUTUP

Personel Polsek Kerumutan Bersama Babinsa Kawal Vaksinasi di Puskesmas

Sabtu, 23 Oktober 2021 | 13:44:26 WIB | Di Baca : 1284 Kali
Personel Polsek Kerumutan Bersama Babinsa Kawal Vaksinasi di Puskesmas

SeRiau - Personel Polsek Kerumutan Bripka Mujiono bersama Babinsa Koramil 15 KK Kopda Roni Pasla mengawal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Cinta Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, Sabtu (23/10/2021).

Vaksinasi dilaksanakan oleh BLUD Puskesmas Kecamatan Kerumutan yang dipimpin oleh Kepala Puskesmas Kecamatan Kerumutan Harno.

Vaksinasi ini ditujukan kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Kerumutan. Terhadap peserta yang akan disuntik vaksin harus melewati beberapa tahapan yaitu pendaftaran, screening atau pemeriksaan kondisi kesehatan, penyuntikan vaksin, dan observasi.

Kapolsek Kerumutan Iptu Fajri Sentosa mengatakan, personel yang ditugaskan di Puskesmas tersebut bertujuan untuk mengawal dan mangamankan jalannya vaksinasi.

"Kami dari Polsek Kerumutan siap mengawal kegiatan vaksinasi ini hingga selesai demi memberikan rasa aman dan nyaman kepada para peserta vaksinasi," ujar Kapolsek. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana